Teluk Kuantan - Banjir hebat yang melanda sejumlah desa di Kecamatan Pangean, berakibatkan para petani ikan mengalami kerugian ratusan juta, lebih dari 50 ribu ikan jenis Nila yang siap panen hanyut terseret arus bersama 70 karung lebih pelet makan ikan.
Dari data yang dihimpun dari Pemerintah Kecamatan Pangean, ada dua desa yang petani ikannya mengalami kerugian amat besar, masing-masing di Desa Pasarbaru dan Koto Tinggi Pangean.
Seperti halnya di Desa Pasarbaru, kerugian petani, kehilangan ikan Nila sebanyak 5000 ekor yang siap panen dan 4000 yang masih berumur 1,5 bulan, serta ditambah lagi jenis UPR sebanyak 2500 ekor serta ditambah benih Nila berjumlah 20 ribu ekor.
Petani lain, kehilangan Nila sebanyak 2000 ekor yang siap panen, dan lebih memperihatinkan lagi, kolam milik Rumah Sosial Elang Pulang Desa Pasarbaru kehilangan 5000 ekor ikan jenis Nila plus 47 karung pelet ikan.
Kepala Dinas Perikanan Kuansing Ir Emmerson mengaku prihatin atas musibah yang menimpa para petani ikan di Pangean ini. Menurutnya, ada 16 keramba ikan plus kolam yang hanyut terseret banjir. Masing-masing, 2 unit keramba merupakan petani ikan swadaya dan 14 keramba merupakan petani ikan binaan yang mendapat bantuan dari setiap program melalui dana DAK Dinas Perikanan.
Menurutnya, ada sekitar 11.500 ekor ikan yang siap panen di Desa Pasarbaru Pangean ini hanyut atau berjumlah lebih dari 2 ton yang setara dengan uang diatas Rp40 juta. “Ini yang siap panen dan belum lagi ada benih ikan yang berusia 10 hari dan sebagainya juga ikut hanyut,†ujarnya.(KR)
- Regional
- Kuantan Singingi
Banjir Kuansing Hanyutkan Ribuan Ikan Kolam dan Keramba
Administrator
Selasa, 20 November 2012 - 12:16:33 WIB

Pilihan Redaksi
IndexDuda di Inhu Riau 'Gilir' 2 Kakak Beradik Anak Teman Sendiri
Prabowo Beri Sinyal Siap Menghadapi Anies di Pilpres 2024
MPP Pemko Pekanbaru Terbakar, Pj Wako Turun ke Lokasi
Limbah Pabrik Seret Direktur dan Manager PT SIPP ke Rutan Polres Bengkalis
Renato Sanches - Pembukaan Utama Euro 2016
Kasus 3 Pekerja PPLI Tewas di Blok Rokan Menunggu Gelar Perkara
Tulis Komentar
IndexBerita Lainnya
Index Regional
Peduli Korban Banjir, DPC Gerindra Rohul Serahkan Bantuan
Rabu, 22 Maret 2023 - 12:36:14 Wib Regional
Bupati Siak Alfedri Raih Penghargaan BAZNAS Award 2023
Selasa, 21 Maret 2023 - 20:58:17 Wib Regional