Metroterkini.com - Sekitar 7 kawanan perampok menyatroni Koperasi Simpan Pinjam Credit Union (CU) Pancuran Hidup di Jalan Dharma Bakti Ujung, Kelurahan Labuh Baru Barat, Payung Sekaki, Pekanbaru, Senin (16/11/15) dinihari. Para pelaku berhasil menggasak uang tunai sebesar Rp200 juta dan sejumlah perhiasan emas dari tempat kejadian perkara (TKP).
Kapolsek Payung Sekaki, AKP Nardy M Marbun, menyampaikan perampokan terjadi sekitar pukul 03.00 WIB. Selain berhasil menggasak uang ratusan juta dan perhiasan emas di TKP, pelaku juga berhasil melumpuhkan Lasmen Situmorang, seorang satpam yang sedang bertugas.
Para pelaku melumpukan Satpam dengan mengikat Kaki dan tangan korban dengan menggunakan kain dan mulut dilakban.
Menurut korban, para pelaku berjumlah sekitar 7 orang. Saat kejadian, korban tertidur dan tiba-tiba terbangun karena mendengar suara mencurigakan di dalam kantornya.
Saat dicek, korban langsung kaget karena kepergok dengan 3 pelaku yang ternyata sudah berada di lantai dasar. Seketika itu pelaku bergerak cepat melumpuhkan korbannya dengan mengikat dan menyekapnya.
Kapolsek menambahkan, dalam keadaan tak berdaya, korban tetap dijaga oleh 2 orang pelaku. Sedangkan para pelaku lainnya langsung bergegas menjarah harta berharga yang berada di dalam koperasi. Pelaku mengambil uang tunai lebih kurang berjumlah Rp 200 juta serta perhiasan emas yang disimpan di ruangan bendahara lantai 1 TKP.
"Pelaku masuk dari ruko paling ujung yang saling berdekatan dengan TKP. Ruko tersebut sedang kosong dan tidak ada penghuninya. Pelaku juga mengambil rekaman CCTV. Usai merampok, para pelaku keluar dari pintu depan ruko koperasi dan meninggalkan korban yang masih terikat," kata Kapolsek. [**red]