Atasi Kemiskinan Ekstrim, BLT DD Desa Padang Jati Disalurkan

Atasi Kemiskinan Ekstrim, BLT DD Desa Padang Jati Disalurkan

Metroterkini.com - Sesuai dengan kebijakan strategis nasional dalam pengentasan kemiskinan ekstrim, Pemerintah Desa Padang Jati Kecamatan Luas Kabupaten Kaur Provinsi Bengkulu salurkan BLT DD Kemiskinan Ekstrim.

“Bantuan Langsung Tunai (BLT) Dana Desa Kemiskinan Ekstrim Desa Padang Jati telah kita salurkan,” terang Kepala Desa Padang Jati Sirajudin Rabu 14 Maret 2023 Dikantor Desa Padang Jati.

Lanjut Sirajudin, ada 26 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) yang menerima BLT DD Kemiskinan Ekstrim ini, telah kita salurkan untuk Bulan Januari-Maret 2023 dan besarnya Rp.300,000,-/per bulanya.

Masih menurut Kepala Desa Padang Jati, BLT DD Kemiskinan Ekstrim ini harus mampu mengatasi apa yang telah di instruksi kan oleh Pemerintah Pusat.

“Dengan besar harapan, agar BLT DD Kemiskinan Ekstrim ini dapat digunakan dengan sebaik mungkin,” tegas Kepala Desa Padang Jati.

Dijelaskan Sirajudin, penyaluran BLT DD Kemiskinan Ekstrim ini dilakukan secara Dor- tu dor kepada 26 KPM Desa Padang Jati.

Hadir dalam Penyaluran BLT DD Kemiskinan Ekstrim Desa Padang Jati, Pihak Kecamatan Luas, Pemerintah Desa Padang Jati, Babinsa, Bahabinkantibmas dan BPD Desa Padang Jati. [ferry/adv]

Berita Lainnya

Index