Bayi Malang Ditemukan Dalam Karung di Tambusai Utara

Bayi Malang Ditemukan Dalam Karung di Tambusai Utara

Metroterkini.com - Penemuan sesosok bayi  malang berjenis kelamin perempuan di dalam karung, sontak membuat geger warga desa persiapan Suka Jaya, Kecamatan Tambusai Utara, Kabupaten Rokan Hulu (Rohul), Rabu (11/11/2020) sekira pukul 13.30 WIB siang.

Penemuan bayi itu terungkap sekira jam 13.00 WIB, ketika anak Slamet Raharjo mendengar ada suara tangisan bayi di samping rumah dan kemudian langsung memberitahukannya kepada orang tuanya. 

Bersama Leman dan Tugiran, Slamet Raharjo langsung melakukan pengecekan dan menemukan sebuah karung berwarna putih. Selanjutnya, mereka membuka dan ternyata karung berisi seorang bayi berjenis kelamin perempuan yang baru lahir.

Mendapat Informasi adanya penemuan bayi, Bhabinkamtibmas,  Polsek Tambusai Utara, Bripka Jufri O. Lumban Gaol bersama warga mendatangi tempat kejadian perkara dan langsung membawa bayi tersebut ke praktek Bidan Nur Azizah, Amd. Keb, di Km. 23 desa persiapan Suka Jaya, Kecamatan Tambusai Utara untuk mendapat perawatan lebih lanjut.

Kapolsek Tambusai Utara Iptu D. Raja Putra Napitupulu, membenarkan peristiwa tersebut. Ia mengatakan, akan melakukan pengembangan terkait penemuan bayi tersebut dan memburu pelakunya.

Dikatakannya, pada saat penemuan bayi tersebut masih dalam kondisi bernyawa sehingga butuh perawatan dan pertolongan medis. Saat ini bayi malang tersebut sedang mendapat perawatan di rumah bersalin praktek bidan.

" Kami akan menelusuri siapa orang tua bayi tersebut dan apa motifnya hingga tega menelantarkan bayinya," ucap Raja mengakhiri.[man]

Berita Lainnya

Index