Bupati Sukiman Ajak Swasta Bangun Rohul Dengan Patuh Bayar Pajak

Bupati Sukiman Ajak Swasta Bangun Rohul Dengan Patuh Bayar Pajak
Bupati Sukiman Pimpin Rapat Optimalisasi Pajak Daerah

Metroterkini.com - Bupati Rokan Hulu (Rohul) H. Sukiman, ajak semua perusahaan di Negeri Seribu Suluk, terutama bagi perusahaan perkebunan, untuk ikut memberikan sumbangsih terhadap kelancaran‎ pembangunan Rohul.

Hal itu ditegaskan Bupati Rohul H.Sukiman kepada seluruh perwakilan perusahaan yang hadir dalam Rapat Optimalisasi Penerimaan Pajak Daerah Kabupaten Rohul, yang dilaksanakan di ‎Hotel Pangeran, Pekanbaru, Rabu (3/10/2018).

Rapat tersebut, juga dihadiri Sekretaris Daerah Rohul H. Abdul Haris S.Sos, M.Si, Kepala Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Rohul Bisman B.SSI, MM, Camat dari 16 kecamatan, serta perwakilan perusahaan perkebunan yang ada di Kabupaten Rohul.

Selain itu, juga hadir perwakilan Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pajak (DJP) Riau dan Kepulauan Riau Edwar Hamonangan Sianipar dan Banggas Sitorus, perwakilan dari KPP Pratama Bangkinang‎ Verizal Suryadi, dan Kepala UPT Bapenda Provinsi Riau wilayah Rohul Zulkafli.

Bupati Rohul Sukiman mengajak, agar seluruh perusahaan ikut membangun daerah Rohul,  dengan taat membayar kewajiban ke pemerintah daerah.

Jelas Bupati Sukiman,  dirinya tahu bagaimana susahnya ketika pengusaha harus membayar pajak. Namun, perusahaan harus penuh kesadaran dalam membayar pajak, sehingga pembangunan daerah tetap lancar dan terus berkembang.

"Sehingga harus berimbang, pemerintahnya tidak susah, rakyatnya tidak susah, pengusahanya juga tidak susah, itu baru bagus," sebut Bupati Sukiman, dalam amanatnya.

Bupati Sukiman juga meminta, agar semua aparatur di pemerintahan yang menangani pajak, ikut menciptakan kondisi yang damai, aman, dan saling toleransi.

“Bila ada kesulitan-kesulitan mengenai urusan administrasi pemerintahan, segela laporkan ke saya," imbau Bupati Rohul Sukiman ke perwakilan perusahaan yang hadir.

"Namun sebaliknya, kata Bupati, Agar kewajiban dari para pengusaha yakni membayar pajak juga harus ditaati," ucap Sukiman, dan menurutnya bila sampai bertahun-tahun kewajiban perusahaan tidak dibayarkan maka hal itu sudah sangat luar biasa.

Sehingga melalui pertemuan tersebut, Bupati Sukiman sangat mengharapkan,  agar seluruh perusahaan mentaati dan membayar seluruh kewajibannya kepada pemerintah daerah.
"Jangan sampai setelah ketemu kemudian realisasi juga tidak ada, saya‎ akan gunakan wewenang saya. Membikin susah orang paling gampang daripada membikin senang dan kita agar saling pengertian," ajaknya.

Bupati Sukiman juga meminta para pejabat di lingkungan Pemkab Rohul, supaya tidak neko-neko atau melakukan pemerasan ke perusahaan‎. Bila ketahuan, risikonya bisa saja jabatan dicopot.

"Saya ingin agar bisa melaksanakan tugas baik dengan kesadaran, supaya bisa bersama-sama membangun Rohul dengan kami semuanya. Maka, dengan ketaatan untuk saling memahami kewajiban dari masing-masing kita semuanya itu yang kita harapkan," harap Bupati Rohul.

Selain meminta perusahaan wajib pajak, seluruh Camat di 16 kecamatan se-Rohul, juga diminta agar aktif mendata seluruh wajib pajak yang ada di kecamatannya.

Bupati Sukiman mengharapkan seluruh pengusaha,  untuk membangun kantor di Kabupaten Rohul, terutama kantor perusahaan perkebunan yang saat ini masih banyak berkantor di Medan, Jakarta, dan Pekanbaru. Bupati Sukiman mengakui, hal itu guna memudahkan perizinan yang diperlukan.

"Tolong kewajiban perusahaan agar‎ dilaksanakan, sehingga pajak yang disetorkan para pengusaha ke pemerintah semuanya bisa dimanfaatkan untuk rakyat, tidak untuk kepentingan pribadi," pesan Bupati Rohul Sukiman. (Adv/Humas)
 

Berita Lainnya

Index