Warga Ingatkan Aparat untuk Berantas Judi di Kampar

Warga Ingatkan Aparat untuk Berantas Judi di Kampar

Metroterkini.com - Persoalan judi bukan barang baru di kabupaten Kampar yang berjuluk negeri Serambi Mekah ini. Sebelumnya warga juga mengeluhkan maraknya perjudian yang sudah masuk ke desa-desa yang dinilai sudah bertentangan dengan agama dan budaya Kampar yang Islami.

Imam, salah seorang warga Kampar kepada media ini, Kamis (07/09/2017) mengaku sudah tahu perjudian marak di sejumlah daerah di Kampar. "Tahulah mas, sini ada jual nomor kok. Itu bukan rahasia, semua tahu," ujarnya.

Menurutnya, persoalan judi bukan yang baru di Kampar. "Ya kalau mau dihabisi tinggal aparatnya. Kalau mau bisa saja ditangkapi sampai ke bandar-bandarnya," tambah Iman. 

Seperti diberitakan media ini beberapa waktu lalu, perjudian marak di wilayah Kampar seperti di daerah Tapung. Mulai mulai toto gelap sampai jackpot ada di disini. Aktivitas ini setidaknya tidak sesuai dengan daerah Kampar yang kental dengan budaya Islami tapi membiarkan judi tetap marak. [red]
 

Berita Lainnya

Index