Metroterkini.com - Menghiasi hijab wanita muslimah kini kian beragam begitu juga dengan kesan santai begitu identik dengan hijab motif polkadot. Berkat desain yang variatif yang didukung warna yang cenderung pastel atau kontras. Hijab motif polkadot sering dianggap tidak cocok dikenakan untuk tampilan acara formal.
Kata Ina Binandari, Hijab Expertise Elzatta, soal kreasi melilit hijab motif polkadot yang cocok untuk suasana kasual maupun semi formal dilansir tabloidnova.
“Kini, motif polkadot kian beragam. Saat memilih motif polkadot, sesuaikan dengan karakter serta bentuk tubuh. Jika tubuh Anda cenderung mungil, hindari motif polkadot yang kecil. Jangan lupa pemilihan warna berdasarkan warna kulit. Agar segar, pilih warna pastel yang muda dan lembut,” saran Ina. [tbn]