Jelang Hari H Pilkada, SMS Black Campaign Bikin Resah

Jelang Hari H Pilkada, SMS Black Campaign Bikin Resah

Metroterkini.com - Jekang hari H pemilihan kepala daerah/wakil di Kabupaten Bengkalis, Kamis (9/12/15) banyak bertebaran SMS yang mengajak memilih pasangan calon tertentu. Namun yang bikin resah warga SMS tersebut menjelekan pasangan lawan dan mengarahkan memilih nomor pasangan tertentu.

Seperti SMS yang diterima redaksi dari nomor handpone +628228699421 ke nomor +6285265681xxx isi SMS tersebut: "Himbauan unt seluruh Masyarkat Bengkalis "Jgn pilih no. 2 krn calon Bupati nya sudah tersangka, calon wakilnya tdk berdaya..juga jgn pilih no 3 krn calon Bupatinya sudah terlalu tua dan calon wakilnya terlalu muda lagi pula dia pecandu Narkoba..jadi pilihlah no1 saja unt Bengkalis yg lebih jaya".

SMS tersebut sempat membuat geram warga karena isi nya mendiskriditkan pasangan calon lain. "Bentuk tak ada salah saja pasangan calon nomor urut no 1. Ini pasti pekerjaan tim sukses no 1," ujar warga Bengkalis, Giman.

SMS serupa juga diterima pak Udin. Baginya tidak ada ada masalah, karena sebelumnya dia telah menentukan pilihanya sesuai sosok calon pimpinan ke depan. "Zaman sekarang ini hukum karma lebih cepat ditunjukan. Siapa yang jahat pasti segera ditunjukan kebenaranya oleh Allah," ujar.

Menyikapi maraknya SMS black campaign jelang hari H pencoblosan, masyarakat Kecamatan Bantan di Pekanbaru, Kasdi Albasyiri menghimbau kepada masyarakat Bengkalis yang akan melakukan pemilihan kepada daerah/wakilnya besok, Kamis (09/12/15) untuk menentapkan pilihanya sesuai hati nurani masing-masing dan jangan terpengaruh dengan isu black campaign.

"Masyarakat kita sudah cerdas dan bisa menentukan pilihannya. Semua ada kelebihan dan kekuranganya, tentunya diantara calon tentu ada yang lebih baik," kata Kasdy, Rabu (8/12/15). [**red]

Berita Lainnya

Index