Rakan Mualem Pusat Perkuat Relawan di Aceh Barat Daya

Rakan Mualem Pusat Perkuat Relawan di Aceh Barat Daya

Metroterkini.com - Rakan Mualem Pusat Provinsi Aceh memperkuat basis relawan untuk pemenangan Muzakir Manaf calon Gubernur Aceh 2017 mendatang. Rakan Mualem Aceh Barat Daya siap bekerja dan mendukung Mualem.

"Kami barisan muda berkomitmen dan siap bekerja dan menggerakkan pemuda dan pemudi  Aceh Barat Daya untuk mendukung Muzakir Manaf Calon Gubernur Aceh 2017 mendatang," kata Fauzi, Koordinator Wilayah Kabupaten Aceh Barat Daya, 29 Oktober 2015.

Dalam rapat konsolidasi dengan Rakan Mualem Aceh Barat Daya, para pemuda dan pemudi meminta Muzakir Manaf yang akrab disapa Mualem itu harus maju kembali sebagai calon Gubernur Aceh pada Pemilihan Kepala Daerah 2017 mendatang, karena selama Muzakir Manaf menjabat sebagai wakil Gubernur Aceh ada perubahan yang dirasakan oleh masyarakat, baik disektor pembanguna, pertanian, perkebunan dan pendidikan.

"Jelas ada progres yang sangat signifikan yang bermanfaat untuk masyarakat banyak, tentunya di semua sektor ada perubahan," tambah Fauzi.

Meski proses Pemilihan Gubernur Aceh tahun  2017 masib lama, Ketua Rakan Mualem Pusat Provinsi Aceh, Muzakir mengatakan, relawan pemenangan Muzakir Manaf terus diperluas ke 23 kabupaten/kota hingga ke gampong-gampong.

"Saat ini tersisa 5 kabupaten lagi yaitu, Kabuaten Aceh Singkil, Subulusalam, Simeulue dan Sabang, nanti kami akan mengujungi ke 5 kabupaten itu.  Mereka para pemuda dan pemudi Aceh sangat berharap untuk bergabung dalam Rakan Mualem," ujar Muzakir.

Sementara itu, rapat Konsolidasi Rakan Mualem wilayah Kabupaten Aceh Barat Daya hadir Ketua Rakan Mualem Pusat Provinsi Aceh, Muzakir dan Sekretaris Jendral, Ahmadi Muhammad Hasan. Rapat Konsolidasi Rakan Mualem ini dilakukan di 23 ke 23 kabupaten/kota di Aceh.

Berita Lainnya

Index