Rekomendasi 7 Jam Tangan Kayu Lokal Terbaik

Rekomendasi 7 Jam Tangan Kayu Lokal Terbaik

Metroterkini.com - Jika kamu sudah bosan dengan model jam tangan yang seperti itu – itu saja, kamu bisa pilih jam tangan kayu lokal. Selain unik, jam tangan kayu lokal pun hadir dengan perpaduan material berkualitas yang tentunya awet dan tahan dipakai jangka panjang. 

Beberapa brand jam tangan pun memiliki filosofi pada setiap series produk yang dirilisnya. Berikut rekomendasi 7 jam tangan kayu lokal terbaik yang patut kamu lirik :

  1. PALA Nusantara Merah Regular

Rekomendasi jam tangan kayu pertama datang dari brand lokal PALA Nusantara yang memang berfokus untuk mengeluarkan jam tangan berbahan kayu. Warna merah yang mendominasi jam tangan dari brand ini memiliki makna mendalam yang diambil dari filosofi warna natural pada pahatan kayu khas Toraja. Jika kamu menginginkan jam tangan kayu dengan kualitas juara, bisa pertimbangkan produk dari PALA Nusantara ini. 

  1. Eboni Jam Tangan Kayu Lotus – Yellow

Rekomendasi jam tangan kayu terbaik selanjutnya berasal dari Eboni yang hadir dengan warna sangat epic. Bagian bodinya berbahan Canadian Maple Wood dengan strap berwarna kuning leather, pada bagian lingkaran jam memiliki ukuran dimensi 41mm yang pas untuk tangamu. Lebih menariknya lagi, Eboni Official Store di Blibli kayu lotus ini dibuat full handmade orang Indonesia. 

  1. Koffie Jam Tangan Kayu

Rekomendasi berikutnya adalah produk dari Koffie yang hadir dengan desain simple dan elegan. Jam tangan ini terbuat dari perpaduan material Maple, Jati, dan Sonokeling. Memiliki diameter lingkar jam 34mm dengan strap kulit sintetis berkualitas. Tersedia dalam tiga varian warna yang bisa kamu pilih yaitu hitam, coklat, dan coklat muda. 

  1. INA Watch Jam Tangan Kayu Gambyong – Lurik Lapis Putih

Rekomendasi keempat ditempati oleh Jam Tangan Kayu Gambyong dari INA Watch. Jam tangan yang dihadirkan khusus untuk perempuan ini terbuat dari kombinasi kayu lokal jenis jati dan strap Lurik Lapis, kedua material tersebut berpadu sempurna membentuk sebuah jam tangan kayu yang cantik. 

  1. GARVINOES Aster Series

Selanjutnya jam tangan kayu dari Garvinoes. Produk unisex ini berbahan kayu Ebony dan strapnya juga terbuat dari bahan yang sama. Menariknya lagi, kamu bisa tambahkan ukiran nama pada jam tangan ini dengan maksimal 15 kata. Tentunya service yang sangat menarik kan agar jam tangan kamu makin exclusive. 

  1. Ma.ja Watch Jam Tangan Kayu – Arjuna Hitam Series

Rekomendasi jam tangan kayu terbaik selanjutnya datang dari brand Ma.ja Watch yang mengeluarkan produk terbaik berdiameter 40mm. Jam tangan kayu ini terbuat dari kayu berkualitas dan berpadu dengan strap berbahan kulit sapi. 

  1. HAMAKO x Pala Nusantara – Kroika

Selanjutnya rekomendasi jam tangan kayu terbaik untuk anak yang dibuat oleh brand Hamako yang berkolaborasi dengan Pala Nusantara. Mereka menghadirkan sebuah karya menakjubkan yang dinamai Kroika. 

Jam tangan kayu ini memiliki warna – warna yang sangat cantik dan cocok dipakai untuk menghiasi tangan si kecil. Tersedia dalam beberapa pilihan yaitu Jaka, Mula, dan Wanoja. Semuanya memiliki identitas warna yang berbeda – beda dan membentuk sebuah karya jam tangan kayu lokal yang sangat epic. 

Dari ketujuhrekomendasi jam tangan kayu lokal terbaik diatas, produk dari brand mana yang paling kamu sukai? Jika kamu lebih suka jam tangan kayu dari Eboni, kamu bisa membelinya di Eboni Official Store di Blibli. [**]

 

 

Berita Lainnya

Index