Toyota Innova Zenix Tampil Kece dengan Interior-Eksterior Mewah

Toyota Innova Zenix Tampil Kece dengan Interior-Eksterior Mewah

Metroterkinicom – Setelah cukup lama ditunggu, akhirnya PT Toyota Astra Motor (TAM) meluncurkan Toyota Kijang Inova Zenix. Mobil yang telah bertransformasi menjadi hybrid ini menjalani debutnya di Indonesia. Generasi ketujuh ini tampil mewah dengan eksterior dan interior baru.

Perubahan eksterior dan interior ini dimulai dengan perubahan platform, dari struktur ladder on frame menjadi struktur monokok yang mengadopsi platform Toyota New Generation Architecture (TNGA) GA-C.

Pada bagian eksterior, Toyota Innova Zenix mengadopsi konsep “Glamorous and Tough”. Adanya perubahan platform kendaraan hybrid ini membuat perancang generasi terbaru ini lebih leluasa bermain pada bagian profil wajah dan postur tubuh.

Tampang generasi ketujuh ini nampak gagah dengan desain grille trapezoidal dan lampu LED. Kesan kokoh pada mobil ini bisa terlihat pada lekukan tegas dan pilar A yang nampak lebih tegak.

Toyota Kijang Innova Zenix hadir dengan panjang 4.755 mm dengan wheelbase 2.850 mm. Mobil ini hadir dengan pelek berukuran besar dan mendekati sudut bumper. Pada tipe Q HV memakai pelek alloy 18 inchi. Sedangkan tipe V memakai pelek alloy 17 inchi dan tipe G menggunakan pelek alloy 16 inchi.

Pada bagian interior, Toyota Kijang Innova Zenix hadir dengan kabin yang didesain untuk memanjakan pengemudi karena lebih tinggi dan terkesan modern.

Bagian panel instrumen nampak sejajar dengan panel pintu sehingga membuat kabin nampak lebih luas. Begitu juga dengan sajian panoramic roof serta light illumination pada tipe Q HV dan V HV menjadikan mobil ini memberikan kesan mewah.

Generasi terbaru Kijang Innova ini dibekali dengan layar audio 10 inchi (tipe Q HV dan V) dan 9 inchi (tipe G). Mobil ini juga dilengkapi dengan bluetooth, Wi-Fi, smartphone connectivity, voice recognition dan NFC E-Toll Card Checking.

Penumpang di baris kedua juga dibikin betah dengan adanya layar 10 inchi dual rear seat entertainment with internet connection.

Untuk menambah kesan modern, mobil ini dibekali dengan beragam fitur, seperti halnya electric parking brake + brake hold (EPB + BH), start stop button + smart entry. Terdapat juga wireless charger serta USB C untuk tipe Q HV. Semua tipe generasi ketujuh ini menggunakan digital auto AC dengan dual zone.

Tipe Q HV juga dilengkapi dengan jok ottoman electric recline, captain seat, power back door dengan perintah suara untuk membuka bagasi, serta panoramic view monitor yang untuk membantu pengendara parkir mundur. [**]

Berita Lainnya

Index