Metroterkini.com - Jumlah Daftar Pemilih Tetap (DPT) di daerah Pemungutan Suara Ulang (PSU) di Tempat Pemungutan Suara (TPS) 03 Desa Ringin, Kecamatan Batang Gansal, Kabupaten Inhu, Riau tercatat berjumlah 307 pemilih.
Ketua KPU Inhu, Yenni Mairida melalui Divisi Teknis Penyelenggaraan KPU Inhu, Fitra Rovi kepada awak media, Kamis 25 Maret menjelaskan, berdasarkan hasil pemungutan suara dalam perhelatan Pilkada Inhu pada 9 Desember 2020 lalu, selain pemilih dalam DPT tercatat sebanyak 17 orang pemilih yang memberikan hak pilih berdasarkan identitas KTP pemilih.
"Untuk tingkat partisipasi pemilih di TPS 03 Desa Ringin, KPPS mencatat partisipasi pemilih hanya 233 orang dari jumlah DPT di tambah 17 orang pemilih di luar DPT. Akan tetapi jumlah tersebut di berikan ha pilih berdasarkan identitas KTP," jelasnya.
Fitra menambahkan, bahwa PSU harus di lakukan setelah putusan Mahkamah Konstitusi (MK) RI No.93/PHP.BUP-XIX/2021 tentang Perselisihan Hasil Pilkada (PHP), memerintahkan penyelenggara Pilkada Inhu melakukan PSU di TPS 03 Desa Ringin selambat-lambatnya 30 hari setelah putusan PHP di bacakan oleh majelis hakim MK RI pada Senin 22 Maret 2021 lalu.
"Berdasarkan putusan MK RI tentang PHP Kabupaten Inhu, akumulasi perolehan suara kelima Paslon Kepala Daerah dari TPS 03 Desa Ringin di batalkan," tukasnya.
Fitra Rovi menyayangkan, bahwa penyelenggara Pilkada Inhu belum merinci tahapan tahapan PSU. Hal itu di sebabkan pihaknya masih butuh koordinasi dengan KPU RI yang akan di lakukan pada pekan depan.
"Mudah-mudahan pada pekan depan sudah terincikan, setelah kami menerima petunjuk dari KPU RI," sebutnya.
Jika di runut pada perolehan suara kelima Paslon dari TPS 03 yang akhirnya di batalkan oleh MK RI, lanjut Fitra, dalam rapat pleno kabupaten mencatat bahwa perolehan suara Paslon nomor urut 1 sebanyak 49 suara, Paslon nomor urut 2 sebanyak 37 suara, Paslon nomor urut 3 sebanyak 66 suara, Paslon nomor urut 4 sebanyak 67 suara dan Paslon nomor urut 5 sebanyak 14 suara.
Sementara itu akumulasi perolehan suara dari semua TPS se-Kabupaten Inhu tercatat untuk Paslon nomor urut 1 sebanyak 17.644 suara, Paslon nomor urut 2 sebanyak 50.356 suara, Paslon nomor urut 3 sebanyak 35.653 suara, Paslon nomor urut 4 sebanyak 36.156 suara dan Paslon nomor urut 5 sebanyak 50.048 suara.
"Perolehan suara tersebut harus di kurangi dari total perolehan suara dari TPS O3 Desa Ringin karena PSU, sebagaimana di perintahkan oleh MK RI," kata Fitra mengakhiri. [wa]