Metroterkini.com - Pasangan Walikota Gunungsitoli Ir. Lakhomizaro Zebua dan Sowa’a Laoli, SE., M. Si, dinyatakan sebagai pemenang pada pemilihan Walikota dan Wakil Walikota Gunungsitoli, oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) pada Kamis 21 Januari 2021.
Atas penetapan sebagai pemenang, pasang Walikota dan Wakil Walikota Kota terpilih melaksanakan syukuran bersama Partai pengusung serta Tim Pemenangan, dan Seluruh Masyarakat dan Ormas yang telah mendukung. Bertempat di Posko Pemenangan LASO Hilina'a kota Gunungsitoli Sumatera, Sabtu (23/1/2021)
Hadir dalam acara syukuran tersebut, pasangan terpilih, sejumlah anggota DPRD Kota Gunungsitoli, pengurus partai pengusung dan pendukung, Tim pemenangan, tokoh agama, tokoh masyarakat, tokoh budaya, ormas, LSM, dan sejumlah undangan yang berkenan hadir.
”Saya sebagai Ketua Umum pemenangan, merasa bangga dengan seluruh Tim LASO Jilid ll yang solid yang sudah bekerja dengan susah payah dan buktinya 70% antusias masyarakat untuk datang ke TPS dan melaksanakan hak pilihnya," jelas Ketua Umum Pemenangan Laso jilid II dalam sambutannya.
Sementara tokoh masyarakat Pdt. Tuhoni Telaumbanua Ph.D menyampaikan ucapan selamat kepada paslon terpilih, dan berharap senantiasa menjaga amanah yang telah di berikan oleh masyarakat Kota Gunungsitoli dengan terus mewujudkan visi-misi yang telah di utarakan kepada masyarakat.
Mewakili DPD Sumatera Utara Drs. Penyabar Nakhe dalam sambutannya juga menyampaikan sangat bangga hasil suara yang diperoleh pasangan terpilih LASO. "Tentunya ini jelas karna kinerja mereka sebelumnya, sehingga kepercayaan masyarakat semakin kuat untuk tetap mempercayakan kepemimpinan Kota Gunungsitoli kepada saudara–saudara kita ini. Kita dari DPD Sumatera Utara mengucapkan selamat untuk pasangan Laso".
Sementara mewakili Tim pemenangan tingkat Kecamatan Kurniaman Zega, SE mengungkapkan dari beberapa tim pemenangan tingkat Kecamatan telah bersusah payah sepenuhnya untuk memenangkan pasangan LASO dan itu telah berhasil.
"Kedepannya yang kami harapkan kiranya terobosan baru senantiasa akan dilakukan oleh pasangan ini dalam memimpin Kota Gunungsitoli terutama masalah Lowongan Pekerjaan," paparnya mengakhiri.
Pasangan terpilih Ir. Lakhomizaro Zebua dan Sowa’a Lali, SE., M.Si mengucapkan terimakasih kepada semua pihak baik dari partai pendukung, tim pemenangan, Bawaslu, KPU, TNI/Polri, Ormas, LSM serta media dan seluruh masyarakat Kota Gunungsitoli. Sehingga pemilihan kepala daerah telah berlangsung aman, dan kondusif terlebih telah mempercayakan kepada kami untuk memimpin kembali Kota Gunungsitoli Rumah Kita.[epianus]