Panwas Gunungsitoli Utara Sosialisasi Partisipatif Pemilih 

Panwas Gunungsitoli Utara Sosialisasi Partisipatif Pemilih 

Metroterkini.com - Panwaslucam Gunungsitoli utara laksanakan  sosialisasi partisipatif masyarakat tahapan kampanye pelaksanaan Pilkada Walikota dan wakil walikota Gunungsitoli secara serentak tahun 2020.

Kegiatan tersebut di laksanakan  di balai  Pertemuan pantai  Hoya Gunungsitoli Utara Kota Gunungsitoli Sumatera Utara, Kamis (5/11/2020).

Ketua Panwaslucam Gunungsitoli Utara Alfrend Ziliwu, M.Pd.K membuka secara resmi dan menyanyikan lagu Indonesia raya. Dalam  arahan dan  bimbingannya menyampaikan, kegiatan sosialisasi ini bertujuan untuk memberikan pemahaman kepada masyarakat agar tidak golput  pada pesta demokrasi kedepan dapat berjalan baik dan sukses.

Sementara Pimpinan Bawaslu Kota Gunungsiti Nur Aliah Lase, S. Pd mengatakan dalam melaksanakan pemilu kedepan peserta yang hadir dalam sosialisasi ini harus mengambil bagian dan berperan aktif berikan pemahaman pada masyarakat untuk menyukseskan dan mengawasi pemilu.

Martinus Gea SE,. MM menyampaikan, dalam menghadapi pesta demokrasi masyakat harus berperan aktif dalam mengawasi pemilu serta memberikan informasi penting kepada pengawas pemilu jika ada pelanggaran yang di lakukan, mulai dari tahap kampanye sampai di tahapan rekapitulasi suara sehingga pemilu aman dan berjalan dengan baik.

Di tambahkannya, pada masa kampanye pemasangan spanduk pasangan calon harus di sesuaikan dengan peraturan yang telah di tetapkan  KPU, juga menekankan jelang masa tenang nantinya seluruh kegiatan kampanye dan alat peraga kampanye harus di tertibkan sehingga tercipta situasi yang aman di tengah tengah masyarakat.

Pada akhir acara tersebut Tonazaro Harefa Koordiv OSDM Panwaslucam Gunungsitoli Utara "mengucapkan terimakasih atas kehadiran para tokoh dari sepuluh desa secamatan gunungsitoli utara dan berharap agar dapat bergandeng tangan untuk menyukseskan pesta demokrasi kedepan," tandasnya.

Kegiatan tersebut dihadiri anggota Panwaslucam Murnieli Harefa, SE koordiv KPPS, PUMK Yaprelius Zendrato, seluruh staf Panwaslucam, tokoh masyarakat, tokoh pendidikan, tokoh agama, tokoh pemuda dan perempuan. [epianus]

Berita Lainnya

Index