Inilah Penyebab Uban Cepat Tumbuh di Usia Muda

Inilah Penyebab Uban Cepat Tumbuh di Usia Muda

Metroterkini.com - Umumnya uban baru muncul di usia senja. Setidaknya rambut putih seperti ini baru tumbuh di atas usia 30. Namun ada kalanya uban sudah terlihat di kepala saat usia duapuluhan. Bahkan ada yang sudah bermasalah dengan uban sejak usia belasan tahun. Kenapa hal seperti ini bisa terjadi?

Berikut ini beberapa kemungkinan alasan uban bisa muncul di usia muda.

1. Faktor Genetik

Uban juga kerap tumbuh karena fator genetika. Jika orang tua merupakan tipe yang memliki banyak uban sejak usia muda, maka kemungkinan besar kamu juga akan mengalaminya.

2. Stres

Faktor lainnya yang menyebabkan munculnya uban adalah stres. Mengingat setiap orang memiliki toleransi stres yang berbeda-beda, maka hal ini bisa mempengaruhi tubuh, dan salah satunya dengan munculnya uban.

3. Kelainan Autoimun

Kelainan autoimun juga bisa menyebabkan uban tumbuh di usia muda. Penyakit yang mempengaruhi sistem kekebalan tubuh ini bisa menyerang sel-sel tubuh. Hal ini serupa dengan vitiligo, alopecia. Dan bisa mempengaruhi uban akibat hilangnya pigmen pada rambut yang membuat warnanya jadi berubah.

4. Kekurangan Vitamin B-12

Kekurangan vitamin B-12 juga bisa mempengaruhi timbulnya uban. Vitamin B-12 berperan dalam memberi energi sekaligus meningkatkan pertumbuhan rambut agar sehat dan kuat.

5. Faktor Lingkungan

sedangkan agresi lingkungan seperti efek radikal bebas juga bisa menimbulkan tumbuhnya uban di usia dini. Salah satu yang nyata adalah rokok. Selain buruk bagi kesehatan tubuh, rokok juga mempengaruhi kondisi rambut. Oleh sebab itu, rokok bisa menyebabkan tersumbatnya aliran darah ke folikel rambut sehingga menyebabkan kerontokan dan uban.

Demikian berbagai kemungkinan alasan uban bisa muncul di usia muda. [mer]

Berita Lainnya

Index