Kondisi Jembatan Pedamaran Rohil Sangat Memprihatinkan

Kondisi Jembatan Pedamaran Rohil Sangat Memprihatinkan
Foto : Cakaplah

Metroterkini.com - Jembatan Pedamaran I dan Padamaran II di Kabupaten Rokan Hilir (Rohil) yang dibangun dengan dana yang tidak sedikit, kini kondisinya sangat memprihatinkan.

Penerangan dijembatan ini juga sama sekali tidak ada. Besi dan kabel-kabel telah banyak yang dijarah para pencuri. Bahkan penghubung antara jembatan juga mulai renggang.

Ketua DPRD Rohil Nasrudin Hasan mengaku sangat kesal dan prihatin dengan ulah orang yang tidak bertanggungjawab tersebut.

Jembatan pedamaran tersebut, katanya, merupakan harta masyarakat Rohil yang paling mahal. Dimana sebut Nasrudin, pembangunan kedua jembatan tersebut menghabiskan anggaran lebih dari Rp600 Miliar.

"Pembangunannya itu banyak menguras pikiran, pengorbanan serta dana seluruh masyarakat Rohil, kalau ada orang yang merusak, berarti mereka tidak ingin daerahnya maju," katanya.

Soal keamanan jembatan, Pemerintah Daerah harus mengundang pemangku jabatan di daerah tersebut mulai dari camat Bangko, Camat Pekaitan serta para Datuk Penghulu dan pihak kepolisian dan dinas terkait guna menyusun strategi dalam pengamanannya.

Bahkan, Nasrudin juga meminta kepada para awak media agar terus memberitakan perkembangan jembatan pedamaran yang merupakan urat nadi
kehidupan kalayak ramai dan merupakan benda termahal di Kabupaten Rohil.

Ia juga berharap agar pemerintah daerah dan pihak berwenang dapat segera menanggapi aksi pencurian dan perusakan jembatan tersebut.

"Jika ada pencurian (besi jembatan) tentu ada penampungnya, jika semua berkoordinasi tentu akan lebih mudah dalam penanganannya," pungkas Nasrudin Hasan.

Pembangunan jembatan ini dilaksanakan pada masa Bupati H Anas Maamun pada tahun 2006 dan selesai pada tahun 2012. Peresmiannya langsung disaksikan oleh Gubernur Riau saat itu, Arsyadjuliandi Rahman pada tanggal 20 Juni 2016 silam. [mer]

Berita Lainnya

Index