Pengurus PAN Riau Temu Kader Kepulauan Meranti

Pengurus PAN Riau Temu Kader Kepulauan Meranti

Metroterkini.com - Dr.H Sunaryo Politisi Partai Amanat Nasional (PAN) yang juga sebagai wakil ketua DPRD Provinsi Riau, Senin(2/4/2018) menggelar pertemuan dengan para kader dan pengurus sayap organisasi DPD PAN Kabupaten Kepulauan Meranti.

Silaturahmi tersebut di hadiri Anggota Fraksi PAN Meranti Ardiansyah, Puan PAN Meranti RPA,Srikandi PAN Provinsi Riau Hj.Jalelawati dan masyarakat sekecamatan Tebing Tinggi Kabupaten Meranti.

Pertemuan dengan kader dan pengurus DPD PAN Meranti itu, yang di lakukan oleh mantan Walikota Dumai yang saat ini menjabat sebagai wakil rakyat daerah pemilihan  Dumai, Bengalis, Kepulauan Meranti itu di gelar di resto and cafe Koffe Tiam lantai dua jalan Diponegoro Selatpanjang.

"Menghadapi Pemilukada 2018, PAN, PKS dan Nasdem mengusung pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Drs.H Syamsuar MSi dan Brigjen (Purn) H. Edy Natar Nasution." kata H Sunaryo.

"Kita berharap kepada kader PAN untuk mensukseskan pilgubri 2018,Dengan memenangkan Syamsuar-Edy Natar untuk duduk sebagai Gubernur Riau".

Menurutnya, khususnya bagi wakil rakyat dari partai PAN yang secara nyata tidak mendukung calon gubernur Sysmsuar,akan di berhentikan. Mudah-mudahan dengan terpilihnya pak Syamsuar Edy Natar jadi gubernur nanti, alokasi dana APBD Provinsi Riau untuk Meranti jumlahnya semakin besar.

"Sebab tidak kita pungkiri, sebagai kabupaten baru di provinsi Riau, tentunya perlu dukungan maksinal dari pemerintah provinsi,Sebab masih ada beberapa kecamatan di kepulauan meranti masih jauh tertinggal pembangunan sarana insfratruktur," kata Sunaryo.

Selain itu,Kepada element PAN agar maksimal  mensosialisasikan kepada masyarakat,sosok cagubri Sysmsuar-edy natar,hingga ke desa desa.

Target PAN selain, selain mendudukan Syamsuar-Edy Natar sebagai gubernur,Kita juga berupaya di pilleg 2019 di seluruh kabupaten kota mampu mendudukan wakilnya di DPRD dengan suara terbanyak.minimal 20 persen dari jumlah total. [ant]

Berita Lainnya

Index