5 Bank KPR Suku Bunga Rendah Maret 2018

5 Bank KPR Suku Bunga Rendah Maret 2018

Metroterkini.com - Ada banyak bank yang menawarkan suku bunga KPR rendah pada bulan Maret 2018. Kesempatan bagus ini tentu saja sayang jika dilewatkan begitu saja.

Apalagi di lokasi-lokasi favorit kenaikan harga rumah biasa terjadi per kuartal atau tiga bulan sekali. Umumnya, beberapa pengembang akan menaikkan harga rumah setelah bulan Maret berakhir. Jadi, tunggu apalagi?

Singkatnya, proses pengajuan KPR tidak terlalu sulit. Berikut persyaratan umumnya:

Warga Negara Indonesia (WNI) dan memahami hukum
Bagi karyawan, usia minimal adalah 21 tahun dan maksimal 55 tahun
Bagi wiraswasta dan profesional, usia minimal adalah 21 tahun dan maksimal 65 tahun
Memiliki penghasilan rutin setiap bulan
Sudah bekerja minimal dua tahun untuk karyawan
Sudah menjalankan usaha minimal tiga tahun untuk wiraswasta dan profesional

Setelah merasa sudah siap dari segi persyaratan, hal lain yang tak kalah penting adalah melakukan perbandingan nilai suku bunga antar bank sebelum mengajukan KPR. Sebab, bank acapkali menawarkan promo suku bunga KPR rendah dalam rentang waktu terbatas.

Momen inilah yang harus segera dimanfaatkan oleh debitur agar jumlah angsurannya menjadi lebih ringan. Dan berikut, dilansir laman Rumah lima bank dengan penawaran suku bunga KPR rendah per Maret 2018.

1. Bank Mandiri

Bank Mandiri memberikan promo khusus bagi nasabah loyalnya yakni suku bunga KPR yang sangat kompetitif. Sebesar 5.99% p.a. fixed di dua tahun pertama dan 6,75% p.a. fixed untuk dua tahun selanjutnya. Promo hingga 31 Maret 2018 dengan syarat dan ketentuan berlaku.

Program di atas bisa dinikmati untuk pembelian properti dengan harga minimal Rp1 miliar.

Keuntungan yang bisa didapat dengan menggunakan Mandiri KPR adalah:

Proses cepat dan mudah, bahkan bisa disetujui dalam waktu satu hari
Uang muka ringan
Jangka waktu fleksibel hingga 15 tahun
Telah bekerjasama dengan lebih dari 700 proyek developer di seluruh Indonesia

2. Bank Central Asia (BCA)

Spesial ulang tahun, Bank BCA memberikan penawaran suku bunga KPR rendah yakni 5,61% flat selama dua tahun atau 6,61% flat selama tiga tahun.

Untuk menikmati promo ini, syarat yang dikenakan adalah dana ditahan minimal 5 kali angsuran awal dan minimal tenor KPR lima tahun.

Beberapa keunggulan yang dihadirkan Bank BCA untuk program KPR diantaranya bebas penalti (kecuali untuk suku bunga dalam masa fix 3 tahun, 5 tahun, fix dan cap). Selain itu, konsumen juga bisa melakukan Top Up pinjaman selama ketentuan LTV (Loan to Value) masih mencukupi.

3. Maybank

Produk KPR dari Maybank terbilang cukup menarik. Sebab penawarannya adalah suku bunga floating berdasarkan Sertifikat Deposito Bank Indonesia (SDBI) 12 bulan + 3,25% atau SDBI 12 bulan + 3,50% sejak awal kredit hingga jatuh tempo pinjaman.

Manfaat yang bisa dipertimbangkan jika mengajukan KPR dari Maybank diantaranya suku bunga transparan dari awal (berdasarkan SDBI 12 bulan), bebas biaya pelunasan, dan spread bunga tetap hingga akhir pinjaman.

4. CIMB Niaga

Hot Deals dari CIMB Niaga pun menghadirkan suku bunga KPR rendah yang patut dimasukkan dalam list pencarian. Adalah suku bunga tetap sebesar 5,8% selama tiga tahun, dan 6,5% tetap di tahun keempat dan kelima.

Beberapa kelebihan dalam program KPR CIMB Niaga meliputi bebas biaya admin, biaya provisi Rp800 ribu, dan tanpa menahan dana.

5. Bank HSBC

HSBC Home Loan memberikan fleksibilitas yang memungkinkan nasabahnya mengendalikan keuangan lewat beragam plihan suku bunga tetap, kemudahan pembayaran, pilihan take over, serta ragam pembiayaan.

Nikmati berbagai keuntungan tambahan untuk nasabah HSBC Advance, dengan penawaran suku bunga tetap kompetitif yakni:

6,99% p.a. fixed 1 tahun
7,99% p.a. fixed 2 tahun
Jika tertarik menggunakan KPR dari HSBC, simulasinya untuk rumah seharga Rp500 juta dengan DP 30% dan tenor 15 tahun, maka cicilan per bulan yang akan dikenakan ialah Rp3,34 juta selama dua tahun pertama. Mulai sekarang tidak usah bingung memilih KPR untuk hunian anda. [*]

Berita Lainnya

Index