Amin Rais Jatuh Hati dengan Syamsuar-Edy Nasution

Amin Rais Jatuh Hati dengan Syamsuar-Edy Nasution

Metroterkini.com - Acara deklarasi Koalisi Riau Bersatu (Karib) Syamsuar-Brigjen Edy Nasution di Lapangan Bukit, Kecamatan Senapalen Pekanbaru, Minggu (7/1/2018) diramaikan oleh kehadiran tokoh nasional Amien Rais.

Dalam orasinya, Amin Rais tegaskan agar Syamsuar - Edy Nasution memikirkan semua komponen masyarakat jika terpilih sebagai Gubernur Riau. Bila hanya memikirkan kelompok partai pengusungnya saja, Amien akan jewer Syamsuar.

Amien menyebutkan, deklarasi ini merupakan koalisi PAN, NasDem dan PKS. Dukungan tiga partai ini membawa Syamsuar dan Brigjen Edy untuk ikut dalam pesta demokrasi Pilgub Riau Juni 2018 mendatang.

Amien Rais mengaku sudah mengamati dari Sabang sampai Meurauke siapa saja bakal Calon Kepala Daerah yang akan ikut Pilkada serentak 2018 ini. Dan dirinya jatuh hati pada pasangan yang dijagokan PAN, PKS dan NasDem.

"Saya jatuh hati sama Pak Syamsuar dan Jenderal Edy Nasution. Ini kelihatannya diusung oleh PKS, PAN dan NasDem. Tapi saya yakin, begitu beliau berdua menjadi Gubernur dan Wagub yang dipilih adalah milik seluruh rakyat Riau," kata Amien.

Menurut Amien, negeri ini runtuh dan tidak bisa tegak akibat sebagian besar sumber daya alam digotong ke luar negeri. Untuk bangsa sendiri cuma sisa-sisa yang tak ada artinya.

"Riau ini kaya akan sumber daya alam, di tangan Gubernur dan Wagub yang soleh, bertanggung jawab, Insya Allah tidak akan lari kemana-mana (kekayaan alam)," kata Amien.

Amin Rais kembali ingatkan Syamsuar dan Edy Natar untuk mendahulukan kepentingan masyarakat dan tidak mengistimewakan 3 partai yang sudah mengusungnya maju Pilgubri 2018 ini.

"Partai lain tak usah ragu-ragu untuk mencoblos kedua orang ini," kata Amien Rais yang disambut meriah para simpatisan. [***]

Berita Lainnya

Index