Metroterkini.com - Pasangan calon gubernur dan wakil gubernur DKI Jakarta 2017, Anies Baswedan dan Sandiaga Uno menjanjikan akan melahirkan 200 ribu pengusaha pemula dalam program yang diusungnya jika terpilih memimpin DKI.
Juru Bicara Tim Anies-Sandi Bidang Ekonomi, Anthony Leong memaparkan, meski belum resmi terpilih menjadi pemimpin baru Jakarta, namun, kedua pasangan calon tersebut sudah mulai menggerakan program kerjanya.
“Meski keduanya belum resmi terpilih jadi gubernur dan wakil gubernur Jakarta, namun mereka sudah mulai menjalankan program kerjanya. Seperti salah satunya kegiatan mentoring bisnis ini. Dimana Mas Anies dan Bang Sandi berkomitmen untuk menumbuhkan 200 ribu pengusaha pemula di Jakarta,” ujar Anthony Leong di Jakarta, Kamis (15/12/2016).
Anthony menambahkan bahwa pasukan biru yang digagas Anies-Sandi kini terdapat puluhan mentor yang sudah bergabung dan akan dilaksanakan mentoring bisnis setiap dua minggunya untuk masyarakat dan simpatisan yang berminat.
"Ada pengusaha muda yang memang mumpuni di bidangnya, sudah kami bentuk tim dan mentoring setiap dua minggunya, jadi untuk menargetkan 200.000 pengusaha itu target yang realistis untuk kita capai," tutup Anthony. [mer**]