Tomas Instruksikan Rekanan Perbaiki RSS Langgam

Tomas Instruksikan Rekanan Perbaiki RSS Langgam

Metroterkini.com - Atas komplinnya 12 orang pemilik Rumah Sehat Sederhana (RSS) di lokasi Balimau Kasai, desa Langgam, Kabupaten Pelalawan, Riau, Jumat (12/2/16), Pejabat Pelaksana Teknis Kegiatan (PPTK), Dinas Pekerjaan Umum (PU) Pelalawan, Tomas menjawab melalui SMS bahwa pembangunan rumah bantuan untuk warga Langgam itu telah selesai dikerjakan.

Walau setelah lebih dari 6 bulan rumah itu belakangan diketahui atau kemudian hari ada beberapa bagian lantai dan dinding rumah layak sederhana ini yang rusak, atas kerusakan itu dia telah mengintruksikan kepada rekanan untuk memperbaiki bagian yangg rusak tersebut.

"Rekananpun menyanggupinya untuk memerbaiki, apalagi saat ini rumah itu masa pemeliharaan gedung selama 6 bulan," Jelas SMS nya.

Diberitakan sebelumnya, Pembayaran Lunas, Rumah Sehat Langgam Amburadul, pantauan dilokasi itu bangunan baru siap sekitar 70 persen sementara pembayaran telah dilunaskan Dinas Pekerjaan Umum (PU) Pelalawan.

Terlihat dinding kasar dan cat asal - asalan, dinding bergelombang dan lantai hancur total, 12 pemilik rumah yang menerima bantuan sebagai ganti rugi lahan lokasi MTQ tersebut komplin dan  menolak untuk menempati.[basya]

Berita Lainnya

Index