Metroterkini.com - Beragam jenis batu akik dari Garut merupakan salah satu kekayaan alam yang dimiliki negeri tercinta Indonesia. Beberapa daerah di Indonesia memang menyimpan kekayaan alam yang luar biasa. Salah satun daerah daerah tersebut adalah Kabupaten Garut, Jawa Barat. Batu akik yang berasal dari Garut memiliki ciri yang khas, sehingga sejak zaman dahulu hingga kini mampu mencuri hati para konsumen.
Meski saat saat ini tren batu akik mulai mereda, namun batu akik dari Garut tetep menjadi salah satu barang berharga dan tetap diburu. Batu akik saat ini tetep menjadi sebuah perhiasan mahal serta harganya pun tetap tinggi.
Batu akik yang berasal dari daerah Garut terdiri dari beberapa macam atau jenis, salah satunya adalah batu akik hijau atau sebbagian penggemarnya menyebut sebagai Batu Garut Cincau. Batu Garut Cincau ini memiliki warna yang cukup cantik. Jika dilihat warna hijaunya memang tampak seperti warna cincau.
Batu akik ini juga sering disebut batu akik hijau cincau. Batu akik yang satu ini merupakan batu akik asal Garut yang paling populer dan banyak diminati di pasaran dan kini menjadi salah satu jenis batu akik yang harganya masih bertahan, meski batu akik lokal yang lain mulai terpuruk.
Untuk Harga Batu Garut Cincau ini tentunya lebih mahal dibanding batu akik lainnya. Pada dasarnya, harganya cukup bervariasi tergantung kualitas atau keindahan batu akik tersebut. Untuk harga termurah dapat diperkirakan sekitar ratusan ribu rupiah. Namun untuk kualitas yang bagus, batu Garut cincau ini dibanderol dengan harga ratusan juta rupiah. [psb]