Honda Boyong Tiga Konsep Motor ke Tokyo Motor Show 2015

Honda Boyong Tiga Konsep Motor ke Tokyo Motor Show 2015

Metroterkini.com - Honda Motor Company telah merilis rincian dan gambar tiga konsep sepeda motor anyar yang akan diperkenalkan di gelaran Tokyo Motor Show 2015 yang akan berlangsung 30 Oktober-8 November mendatang. Ketiganya terdiri dari motor sport, motor tiga roda, serta varian bebek bersumber tenaga listrik.

Pernyataan Honda yang dilansir Detik, Kamis (1/10/2015), menyebut, motor konsep pertama adalah motor sport kategori menengah bertema matteblack, sehingga tampilannya tampak angker. Memiliki setang yang agak menunduk, serta moncong yang panjang, sebuah gaya desain khas motor sport.

Selain itu garis-garis tepi di bodi dan bagian depan terkesan tajam. Sedangkan knalpotnya menggunakan peranti buatan Akrapovic.

Konsep kedua adalah motor beroda tiga, Neowing. Motor bergaya sporty ini diklaim bakal memiliki tingkat kesatbilan yang tinggi, namun pengendaliannya sangat mudah sehingga nyaman.

Sumber tenaganya menggunakan teknologi hybrid yakni mesin empat silinder horizontal yang dipadu dengan motor listrik. Selain tenaga yang melimpah, torsi dari mesin juga besar.

Adapun konsep ketiga adalah sebuah motor bebek bersumber tenaga dari listrik. Motor ini disebut cocok bagi para komuter untuk jarak pendek. Satu hal yang menarik, baterai listrik motor bebek itu bisa dilepas sehingga bisa dicas di stop kontak rumah.[dtk]

Berita Lainnya

Index