Metroterkini.com - Hingga saat ini sebanyak 167 warga dan 10 korporasi yang tersebar di pulau Sumatera dan Kalimantan, resmi ditetapkan sebagai tersangka pelaku pembakaran hutan dan lahan penyebab bencana kabut
asap.
Meski tak dirinci jelas siapa para pelaku tersebut, namun kepolisian memperkirakan ada penambahan lagi terhadap jumlah tersebut.
"Sudah ada 10 yang ditetapkan tersangka dari korporasi dan 167 yang dari perorangan," ujar Kapolri Jenderal Badrodin Haiti, Selasa (24/9/15).
Badrodin mengaku akan terus berupaya merampungkan penanganan berkas seluruh tersangka tersebut, agar dapat dilimpahkan ke pengadilan.
Sebelumnya, Presiden Joko Widodo mengaku tetap terus memantau kebakaran hutan di Sumatra dan tetap menjalin komunikasi dengan menteri dan pejabat terkait bencana asap tersebut.
"Hari ini, saya kembali menginstruksikan Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan, Panglima TNI, Kapolri, Kepala BNPB, dan Kepala-Kepala Daerah terkait untuk secara lebih cepat melakukan langkah terkoridor dan
memobilisasi semua kapasitas untuk permasalahan yang ditimbulkan," ujar Jokowi. [**rtc]
-------------
PNS Pemprov Riau Dilarangkan Tambah Libur Idul Adha
Metroterkini.com - Hari Raya Idul Adha, Pegawai Negeri Sipil (PNS) di liburkan sehari. Meski hari terjepit, Jumat seluruh pegawai tetap diwajibkan masuk kerja seperti biasa. Tak terkecuali Muhammadiyah mulai
melaksanakan Idul Adha hari ini dan setelah sholat Ied, dihimbau kembali bekerja seperti biasa.
"Yang libur itu cuma Kamis. Jumat kembali masuk seperti biasa, besok pun sama tetap masuk. Kalau yang melaksanakan sholat Ied (Muhammadiyah) dipersilahkan setelah itu masuk kerja lagi," kata Kepala Badan
Kepegawaian Pendidikan dan Pelatihan (BKPPD) Riau.
Apabila yang ada memperpanjang liburan atau tak masuk kerja besok, maka akan ada sanksi teguran. Sesuai dengan Peraturan Pemerintah (PP) Nomor 53 Tahun 2010 tentang PNS. [*rtc]