Metroterkini.com - Kabut asap akibat Karhutla saat ini semakin meresahkan warga karena berdampak terhadap aktivitas warga dan kesehatan. Polres Kampar melalui Kasat Reskrim, AKP Hotmartua Ambarita SH bekerja sama dengan Babinkamtibmas di pedesaan melakukan kordinasi terkait Karhutla.
Kasat Reskrim Polres Kampar AKP Hotmartua Ambarita SH kepada wartawan, Kamis (3/9) menyampaikan telah melakukan kordinasi terkait bahaya Karhutla dan dampaknya terhadap lingkungan dan kesehatan. Ia mengaku, sudah kordinasi dengan Kasat Binmas dalam penanganan Karhutlah.
"Kita berharap Babinkamtibmas di pedesaan agar mensosialisasikan kepada masyarakat, memberi informasi kepada aparat kepolisian,di samping itu kita juga akan memberikan reward atau tanda jasa kepada warga yang membantu aparat kepolisian dalam pengungkapan siapa pembakar lahan di daerah khususnya di pedesaan," tegasnya.
"Kita dalam penanganan Karhutla Kampar beberapa pelaku juga berhasil diungkap. Salah satunya pelaku pembakar lahan di Kecamatan Tambang Mr (S) yan sudah ditetapkan tersangka," ungkapnya, terkait pelaku di beberapa titik di daerah lain. [Ali]