Ini Dia Batu Unik Batu Penyerap Cahaya

Ini Dia Batu Unik Batu Penyerap Cahaya

Metroterkini.com - Berbicara mengenai batu akik tentu bukan hanya soal kualitas, tapi juga keunikan dan nilai. Jenis batu akik dan batu permata yang memiliki keunikan kini banyak diburu oleh para kolektor. Ada beberapa jenis batu akik atau batu permata yang dianggap unik karena batu tersebut memiliki kemampuan Menyerap  Cahaya. Jenis batu tersebut antara lain:

1. Batu Tourmaline

Tourmaline adalah salah satu jenis batu berharga yang sangat unik. Dikenal sejak zaman Mesir kuno, batu ini memiliki kemampuan menyerap semua cahaya. Karena keunikannya itu, varian batu ini sering juga disebut sebagai batu terapi. Batu tersebut membuat ion negatif dapat diserap tubuh melalui kulit secara lebih sempurna.

Tourmaline dihasilkan dari banyak tambang di negara-negara seperti Korea Selatan. Brazil, Sri Lanka, Afrika Selatan, Zimbabwe, Kenya, Tanzania, Mozambique, Madagascar, Pakistan, Afghanistan dan Amerika Serikat.

Tourmaline memiliki tingkat kekerasan yang baik sehingga dapat dibentuk sesuai dengan keinginan desainernya. Dengan kualitas yang baik, tourmaline memiliki harga yang baik di pasaran.

2. Batu Fosfor

Batu Fosfor adalah jenis batu yang banyak terdapat dari daerah di Pulau Sumatera, mineral dalam batu tersebut mampu mengikat dan menyimpan cahaya lalu melepaskan keluar, itulah sebabnya batu fosfor dapat menyala dalam gelap bila terlebih dahulu menyerap cahaya.
Batu fosfor mempunyai varian warna yang menarik seperti kuning, hijau, biru.

Batu fofor biasanya digunakan sebagai aksesoris seperti batu cincin, tasbih atau jenis aksesoris dan perhiasan lain yang cukup menarik sehingga banyak penghobi terutama yang menyukai batu cincin mencari batu ini.

Tingkat kekerasan batu ini 5-6 pada skala mohs atau bisa dikatakan cukup lunak dan rapuh sehingga akan mudah pecah jika terhimpit benda keras atau memiliki kekerasan setara dengan batu pirus.

Harga batu cincin fosfor bisa dikatakan murah dibandingkan dengan jenis batu akik populer lain, fosfor bisa diperoleh dengan harga 100-150 rb untuk ukuran sebesar batu cincin standar.

Demikian ulasan kami tentang Batu Penyerap Cahaya. Semoga ulasan singkat ini dapat memberikan tambahan pengetahuan serta wawasan mengenai karakter dari sebuah batu.[psb]

Berita Lainnya

Index