Ini Harga Resmi Toyota Avanza Terbaru

Ini Harga Resmi Toyota Avanza Terbaru

Metroterkini.com - Rabu (12/8/15) secara resmi PT Toyota Astra Motor (TAM) melakukan penyegaran untuk MPV 7-penumpang yang kerap disebut mobil sejuta umat itu, ditampilkan perdana di Ballroom Hotel Raffles, Jakarta.

Tersedia sembilan line-up yang diperkenalkan, terdiri dari Grand New Avanza dan Grand New Veloz. Dikatakan bahwa penampilannya lebih kokoh dalam konsep desain terbaru, didukung dengan teknologi mesin dual VVT-i serta fitur keamanan lebih komplit.

"Di tengah persaingan yang semakin ketat, diharapkan Grand New Avanza dan Grand New Veloz dapat memenuhi ekspektasi pelanggan terhadap MPV yang sesuai dengan kondisi infrastruktur Indonesia," kata Wakil Presiden Direktur TAM, Suparno Djasmin saat peluncuran.

Chief Engineer Grand New Avanza dan Grand New Veloz Kazuhiko Yamashita menjelaskan, konsumen menginginkan penampilan MPV yang lebih kokoh, canggih, dan sporty. Inilah kata kunci desain terbaru Avanza.

Dua mesin disiapkan, yang kapasitas 1.300 cc dan 1.500 cc dengan teknologi baru. Mesin diklaim lebih senyap, efisien, dan bertenaga, sehingga meningkatkan kenyamanan serta kepuasan berkendara.

Interior baru dengan desain speedometer lebih besar dilengkapi indikator "eco". Peningkatan aspek kenyamanan dan keamanan dilakukan dengan memperbaiki kualitas suspensi dan memperkuat rangka lantai.

Faktor keamanan juga semakin lengkap dengan penambahan peredam tumbukan samping, ABS di semua tipe, hingga Isofix untuk kursi bayi.

Berikut daftar tipe dan harga Avanza Terbaru:
1.5 Veloz A/T   Rp 226,9 juta
1.5 Veloz M/T  Rp  215,1 juta 
1.5 G M/T        Rp 211 juta
1.3 Veloz A/T   Rp 216 juta
1.3 Veloz M/T  Rp 204,2 juta
1.3 G A/T        Rp 209,4 juta
1.3 G M/T       Rp 198,7 juta
1.3 E A/T        Rp 191,8 juta
1.3 E M/T        Rp 181,6 juta
sumber: liputan6

Berita Lainnya

Index