MT Kharisma 9 Terlibat Perompakan di Selat Malaka

MT Kharisma 9 Terlibat Perompakan di Selat Malaka

Metroterkini.com - Berdasarkan keterangan salah satu anak buah kapal bernama Khairul mengaku sempat melihat jelas nama lambung kapal perompak, yang meminta membelokkan kapal MT Joaquim ke perairan Rupat utara. Kapal tanker yang digunakan perompak, adalah MT Kharisma 9.

Hal itu sesuai keterangan saksi seperti disampaikan Komandan Pangkalan TNI AL Dumai Kolonel Laut (P) Avianto Roswirawan kepada Antara di Pekanbaru, mengatakan identitas kapal perompak itu diketahui dari keterangan anak buah kapal MT Joaquim yang sempat disandera.

"Saat berjalan dari anjungan ke haluan, saudara Khairul sempat mengintip melihat nama kapal yang merompak kapalnya dan terbaca bernama MT Kharisma 9," katanya.

Saksi menjelaskan kronologis perompakan MT Joaquim terjadi pada  Sabtu (8/8) sekira pukul 20.00 WIB oleh orang yang tidak dikenal pada posisi 02 34.00 LU 101 26.20 BT. Kapal tersebut mengangkut 2.900 ton minyak mentah jenis light crude oil (LCO) dengan awak delapan orang anak buah kapal (ABK). Kapal berbendera Singapura itu baru bisa diketemukan satu hari setelahnya, setelah Lanal Dumai dan Agensi Penguatkuasaan Maritim Malaysia (APMM) melakukan pencarian bersama.

Seorang anak buah kapal mengalami luka berat akibat disiksa oleh perompak Selat Malaka, yang sempat menyandera kapal berbendera Singapura MT Joaquim untuk menguras isi muatan minyak mentah sebanyak 2.900 ton di perairan sebelah utara Pulau Rupat Kabupaten Bengkalis, Provinsi Riau.

"Kerugian yang dialami dalam kejadian perompakan kapal itu adalah satu ABK mengalami luka-luka karena dipukuli oleh perompak," kata Komandan Pangkalan TNI AL Dumai, Kolonel Laut (P) Avianto Roswirawan, kepada Antara di Pekanbaru, Senin.

Menurut dia, ABK yang luka berat merupakan warga negara Singapura bernama Yun. Korban sudah dievakuasi menggunakan helikopter milik APMM Malaysia.    

Hasil dari keterangan ABK menyatakan ada sekitar 19 perompak yang mendatangi kapal tersebut dengan anmenggunakan kapal pancung dan langsung naik ke anjungan.

Motif perompakan adalah untuk menguras habis muatan minyak LCO. Menurut dia, salah satu perompak memerintahkan kapten kapal untuk menggerakkan kapal ke posisi perairan utara Pulau Rupat yang sudah ditentukan sambil berbicara menggunakan radio memanggil kapal lain. Sampai di tempat yang dituju, sudah menunggu satu kapal tanker lain dan langsung merapat di lambung kiri MT Joaquim.

Pemindahan isi muatan minyak berlangsung cukup lama hingga sekitar pukul 06.30 WIB pada Minggu (9/8) pagi. Setelah pemindahan selesai, seluruh ABK diikat dan dimasukkan kedalam satu ruangan kontrol. Para ABK tidak mengetahui keberadaan mereka karena para perompak mengecat kaca jendela ruangan itu dengan warna hitam.

"Pada jam 07.15 WIB kapal perompak melepaskan diri dengan cara memutus tali-tali dan meninggalkan MT Joaquim dalam posisi lego jangkar. Sebelum meninggalkan kapal, para perompak sempat merusak mesin dan perlengkapan sehingga kapal tidak berfungsi," katanya. [**din]

Berita Lainnya

Index