Nissan Juke Pecahkan Rekor Dunia

Nissan Juke Pecahkan Rekor Dunia

Metroterkini.com - Untuk menunjukkan sesuatu yang berbeda di perhelatan Goodwood Festival of Speed, Inggris, produsen automotif Nissan Motor menampilkan model Juke Nismo RS yang berjalan dengan hanya dua roda.

Nissan Juke Nismo RS dikemudikan hanya dengan dua roda di sebelah kanan oleh stunt driver rofesional, Terry Grant. Hal ini bukan sesuatu yang mudah mengingat Terry harus tetap menyeimbangkan kendaraan berbobot 1,4 ton.

Hasilnya mobil berhasil memecahkan rekor dunia Guinness World Record setelah dikendarai sejauh 1,6 kilometer dalam waktu 2 menit 10 detik. Demikian seperti dilansir dari okezone, Sabtu (27/6/2015).

Terry memecahkan rekor dunia yang dibuatnya sendiri pada 2011. Saat itu ia menggunakan Nissan Juke standar dan berhasil menaklukkan berbagai rintangan dengan dua roda di lintasan aspal dalam waktu 2 menit 55 detik.

Nissan Juke Nismo RS yang dikendarai Terry dibekali mesin berkapasitas 1.600 cc dengan teknologi turbocharge yang menghasilkan tenaga 218 HP. Namun tak diketahui sistem transmisi yang digunakan untuk menggerakkan mobil hanya dengan dua buah roda.[okz]

Berita Lainnya

Index