Inara Rusli Lepas Cadar Dihadapan Media, Ini Alasannya

Inara Rusli Lepas Cadar Dihadapan Media, Ini Alasannya

Metroterkini.com - Inara Rusli memutuskan untuk melepas cadar yang sudah dikenakannya sejak beberapa tahun lalu. Sebelum akhirnya melepas cadarnya dihadapan awak media, Inara pun menjelaskan bahwa keputusannya ini sudah dipikirkannya matang-matang usai resmi digugat cerai oleh sang suami, Virgoun.

Tak bermaksud menyalahi perintah agama, keputusan ini diambilnya lantaran situasi darurat dimana dirinya harus bekerja demi anak-anaknya meski ia memahami bahwa kewajiban menafkahi tetap menjadi tanggung jawab Virgoun.

"Setelah saya digugat cerai (keputusan lepas cadar). Ada unsur daruroh/darurat di sini. Jadi aku harus membuka cadar,"ujarnya kepada awak media di kawasan Senopati, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Kamis (18/5/2023).

Dengan mengucapkan lafaz basmalah, Inara pun menanggalkan cadarnya dihadapan awak media sehingga saat ini dirinya tak lagi mengenakan cadar untuk seterusnya.

"Bismillah aku buka karena Allah, saya pakai karena Allah," ujarnya seraya melepas cadarnya.

Usai melepas cadarnya, Inara pun tak kuasa menahan air mata. Ia dipeluk oleh salah satu rekannya yang berusaha menguatkannya. Dengan kondisi wajahnya yang sudah tak lagi ditutupi cadar, Inara pun menegaskan bahwa keputusan ini semata-mata berkaitan dengan perjuangannya untuk membesarkan anak-anaknya.

"Jadi mudah-mudahan teman-teman semuanya, netizen tidak berburuk sangka sama aku, karena aku berjuang buat anak-anak aku,"sambungnya.

Inara pun tak mempermasalahkan jika dirinya menjadi sasaran empuk netizen yang akan menghujaninya dengan berbagai tuduhan miring akibat keputusannya ini. Saat ini dirinya ingin memprioritaskan anak-anaknya diatas segalanya.

"Insya Allah (ikhlas di-bully). Bully-an gak ada artinya apa-apa buat saya. Yang paling penting buat saya saya bisa mendampingi anak-anak saya," katanya. [**]

 

Berita Lainnya

Index