Gegara Putus Cinta Pemuda di Sumsel Tewas Minum Racun

Gegara Putus Cinta Pemuda di Sumsel Tewas Minum Racun

Metroterkini.com  - Warga Empat Lawang, Sumatera Selatan digegerkan atas penemuan mayat pemuda bernama Suprianto (26) di samping rumahnya. Dia diduga tewas usai menenggak racun ikan lantaran diputuskan oleh sang pacar.

"Iya benar. Korban itu merupakan warga kita. Ditemukan dalam kondisi mulut berbusa," kata Kades Muara Saling, Saling, Empat Lawang, Alamsyah dikonfirmasi detikSumut, Selasa (27/12/2022).

Mayat Suprianto, kata Alamsyah, ditemukan oleh warga yang melintas tadi pagi sekitar Pukul 06.00 WIB dengan posisi telentang di pekarangan rumahnya.

"Ditemukan posisi telentang di halaman rumahnya sendiri," kata Alamsyah.

Kapolsek Tebing Tinggi Empat Lawang AKP Fauzi Saleh yang telah melakukan olah TKP mengatakan, peristiwa diduga bunuh diri yang dilakukan oleh korban terjadi dini hari tadi sekitar Pukul 04.30 WIB.

"Dari hasil keterangan olah TKP dari unit inafis, korban meninggal dunia karena diduga minum putas (racun ikan)," kata Fauzi dikonfirmasi terpisah.

Menurut Fauzi, pihak keluarga tidak bersedia jasad korban diautopsi. Hal itu, katanya, dibuktikan dengan surat pernyataan yang telah ditandatangani pihak keluarga korban.

"Keluarga korban menolak untuk jenazah diautopsi. Keluarga sudah menandatangani surat pernyataan itu. Mereka ingin langsung memakamkan korban," katanya.

Setelah dilakukan penyelidikan sementara, dari ponsel korban didapatkan informasi sebelum melakukan bunuh diri, ia diputuskan oleh pacarnya.

"Korban diduga bunuh diri dengan cara minum racun jenis putas. Korban bunuh diri diduga permasalahan putus cinta karena setelah di cek hp-nya ada percakapan (chat) dengan seorang wanita," jelasnya.

Dari lokasi kejadian, sambungnya, polisi juga telah menyita barang bukti sepasang sandal, satu botol dan satu plastik berisi racun putas. Pihak keluarga pun langsung memakamkan jasad korban hari ini.

"Pihak keluarga rencana langsung memakamkan korban hari ini," sambungnya. [**]
 

Berita Lainnya

Index