Metroterkini.com - Kabar terbaru harga tandan buah segar atau TBS sawit di Riau pekan ini naik lagi. Diketahui, harga sawit tersebut naik dari semula Rp 2.437 per Kg jadi 2.552 per Kg.
Kenaikan ini terjadi pada periode 31 Agustus-6 September 2022 yang mana harga TBS sawit itu naik sebesar Rp 113 per Kg untuk kelompok umur 10-20 tahun.
"Kenaikan terbesar terjadi kelompok umur 10-20 tahun yakni Rp 113,69 per Kg atau mencapai 4,66 persen dari harga minggu lalu," kata Defris Hatmaja selaku Kepala Bidang Pengolahan dan Pemasaran Hasil Perkebunan (P2HP) Dinas Perkebunan Riau, saat dimintai konfirmasi, Selasa (31/8/2022).
Defris berpandangan, kenaikan harga TBS karena beberapa faktor. Salah satunya adalah kenaikan harga CPO dan kernel.
"Faktor internal naiknya harga TBS periode ini disebabkan oleh kenaikkan harga jual CPO dari perusahaan yang menjadi sumber data. Di mana untuk harga jual CPO, PTPN V menjual CPO seharga Rp 11.485,40 per Kg dan mengalami kenaikan harga sebesar Rp 374,65 per Kg dari harga minggu lalu," katanya.
Faktor selanjutnya yakni Sinar Mas Group yang menjual CPO dengan harga Rp 11.244,03 per Kg mengalami kenaikan harga sebesar Rp 394,09 per Kg dari harga minggu lalu.
Selanjutnya, Defris mengatakan ada juga kenaikan harga jual CPO pada sejumlah perusahaan kepala sawit di Riau. Kenaikan itulah yang menjadi faktor harga sawit ikut naik.
Berikut daftar kenaikan harga sawit di Riau, per pekan ini:
1. Umur 3 tahun Rp 1.879,19
2. Umur 4 tahun Rp 2.036,50
3. Umur 5 tahun Rp 2.226,78
4. Umur 6 tahun Rp 2.280,45
5. Umur 7 tahun Rp 2.369,52
6. Umur 8 tahun Rp 2.435,12
7. Umur 9 tahun Rp 2.492,67
8. Umur 10-20 tahun Rp 2.551,33
9. Umur 21 tahun Rp 2.442,39
10. Umur 22 tahun Rp 2.430,06
11. Umur 23 tahun Rp 2.419,78
12. Umur 24 tahun Rp 2.317,02
13. Umur 25 tahun Rp 2.260,50