Warga Temiang Sukseskan TMMD ke-108 Kodim Bengkalis

Warga Temiang Sukseskan TMMD ke-108 Kodim Bengkalis

Metroterkini.com – Anggota Satgas TMMD bersama masyarakat kembali bergotong royong melanjutkan semenisasi jalan Gang Ibrahim Desa Temiang Kecamatan Bandar Laksamana, Kabupaten Bengkalis, Senin (20/07/2020).

Pembangunan jalan dimulai pukul 08.00 Wib yang melibatkan 9 Anggota Satgas dan 20 masyarakat Desa Temiang.

Danramil 07/Bukit Batu Kapten Inf Tarman+ Sugianto, S.Sos selaku pengawas lapangan TMMD 108, mengatakan pembangunan jalan Gang Ibrahim Desa Temiang harus segera di kebut agar selesai sesuai target yang sudah ditentukan.

Dikatakan juga pembangunan jalan Gang Ibrahim dengan Panjang 117 M Lebar 3 M dengan ketebalan 0.15 M, dikerjakan dengan bergotong royong antara Anggota satgas dan masyarakat.

Masyarakat Desa Temiang memiliki tingkat kesadaran yang tinggi, sehingga dengan sukarela membantu untuk mensukseskan kegiatan TMMD 108 tahun 2020 di wilayah Kodim 0303 Bengkalis.

Selain membantu tenaga masyarakat juga menyediakan makanan dan minuman dengan sukarela, demi pembangunan jalan yang selama ini sangat dinantikan, dengan harapan jalan bisa cepat di pakai untuk menunjang kelancaran dalam kegiatan sehari-hari.

“Hari ini bisa kita lihat sangat luar biasa antusias dan semangat masyarakat Desa Temiang, bersama Anggota satgas TMMD bersatu dan membaur untuk bergotong-royong membangun jalan Gang Ibrahim,” jelas Danramil. [ibrahim]

Berita Lainnya

Index