Total Positif Covid-19 di Riau Jadi 69 Kasus

Total Positif Covid-19 di Riau Jadi 69 Kasus

Metroterkini.com - Juru Bicara (Jubir) Penanganan Virus Corona (Covid-19) Provinsi Riau, dr Indra Yovi kembali mengumumkan penambahan 3 kasus positif Covid-19 di Provinsi Riau.

Dengan adanya penambahan itu, maka total ada 69 kasus positif Covid-9 di Bumi Lancang Kuning dengan rincian 35 pasien masih dirawat, 28 sudah sembuh, dan 6 pasien meninggal dunia.

"Informasi hari ini Jumat (8/6/2020) ada penambahan 3 kasus positif Covid-19 di Provinsi Riau, sehingga total ada 69 kasus," kata Indra Yovi didampingi Kepala Dinas Kesehatan Riau, Mimi Yuliani Nazir, Jumat (8/5/2020).

Yovi menjelaskan penambahan 3 kasus positif Covid-19 tersebut, pasien 67 positif Covid-19 di Riau adalah Tuan AS (56) yang merupakan warga Kabupaten Indragiri Hulu dan saat ini sudah diisolasi dan dirawat di Kabupaten Indragiri Hulu.

"Pasien AS (56) merupakan hasil tracing dari kontak erat pasien positif Covid-19 kasus nomor 51 yaitu tuan AS (54). Inisialnya sama, tapi umurnya beda. Sampai saat ini kami belum bisa mematikan sumber penularannya dari mana," terangnya.

Pasien 68 positif Covid-19 di Riau adalah Tuan TS (33) yang merupakan seorang warga Kota Pekanbaru.

"Pasien TS saat ini sudah diisolasi dan dirawat di Kota Pekanbaru. Pasien TS memiliki Riwayat perjalanan dari Jawa Barat," ujarnya.

Pasien 69 positif Covid-19 di Riau adalah Tuan Y (39) yang merupakan warga Kota Pekanbaru, dan saat ini sudah diisolasi dan dirawat di Kota Pekanbaru.

"Pasien Y (39) memiliki riwayat perjalanan dari Jawa Barat. Jadi pasien 68 dan pasien 69 satu kluster Sukabumi Jawa Barat," pungkasnya. [***]
 

Berita Lainnya

Index