Pasien Suspect Corona di Riau Menjadi 9 Orang

Pasien Suspect Corona di Riau Menjadi 9 Orang
Foto Ilustrasi

Metroterkini.com - Pasien suspect virus corona di Riau bertambah menjadi sembilan orang. Sehari sebelumnya Dinas Kesehatan Provinsi Riau mengkonfirmasi pasien suspect virus corona di Riau berjumlah tujuh pasien.

Bertambahnya dua orang pasien suspect virus corona tersebut langsung disampaikan Gubernur Riau (Gubri) H. Syamsuar usai menggelar rapat tertutup bersama kepala dinas, pimpinan rumah sakit pemerintah dan swasta termasuk para dokter se Riau.

"Total berjumlah 9 orang, sebelumnya 7 orang," kata Gubri, didampingi Kadiskes Riau, Mimi Yuliani Nazir, Selasa (10/2/20).

Dua pasien tambahan suspect virus corona, menurut Gubri dari Tembilahan dan Bengkalis. Keduanya sudah mendapatkan penanganan khusus dari rumah sakit daerah masing-masing.

Ada pun keterangan terkait dua pasien suspect corona tersebut, untuk Bengkalis adalah warga tempatan yang bekerja di Malaysia. Sedangkan di Tembilahan, merupakan warga Indragiri Hulu yang baru saja melaksanakan ibadah umroh di Mekah, Arab Saudi.

"Untuk Tembilahan, adalah warga Inhu yang baru saja pulang dari umroh. Sementara di Bengkalis warga kita yang bekerja di Malaysia," papar Gubri. [***]

Berita Lainnya

Index