IWO Asahan-Batubara Audiensi dengan Bupati Asahan

IWO Asahan-Batubara Audiensi dengan Bupati Asahan

Metroterkini.com - Pengurus Daerah Ikatan Wartawan Online (PD IWO) Asahan-Batubara menggelar audiensi dengan Bupati Asahan di kantor Bupati Asahan, Kamis (23/1/2020).

Audiensi tersebut merupakan pelaksanaan Rapat Kerja Daerah (Rakerda) IWO Asahan-Batubara.

Dalam pertemuan tersebut, Bupati Asahan Surya yang didampingi Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Komimfo) Kabupaten Asahan Rahmat Hidayat Siregar berharap IWO Asahan dapat bekerjasama dengan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Asahan dalam memajukan Kabupaten Asahan.

Surya juga mengatakan dengan adanya peliputan media online ini, sangat membantu Pemkab Asahan dalam penyebarluasan informasi kepada masyarakat, terkait setiap kegiatan yang digelar oleh Pemkab Asahan.

Disamping itu, Surya juga menyampaikan siap di kiritik dengan pemberitaan, namun dengan bahasa yang santun.

"Jangan pernah menyebarkan berita yang tidak benar, yang dapat membuat suasana menjadi tidak kondusif di tengah-tengah masyarakat", harapnya.

Dalam kesempatan itu, Surya juga menyampaikan bahwa Pemkab Asahan siap mendukung setiap kegiatan positif yang digelar IWO di Kabupaten Asahan.

Sementara itu, Ketua PD IWO Asahan-Batubara Syafruddin Yusuf mengatakan kegiatan ini dalam rangka pelaksanaan Rakerda IWO dan silahturahmi antara PD IWO Asahan-Batubara dengan Bupati Asahan.

"Kita harapkan kerjasama yang baik terjalin seperti selama ini antara Pemkab Asahan dengan IWO, hendaknya itu bisa ditingkatkan lagi", ungkapnya.

Kemudian, Sekretaris PD IWO Asahan-Batubara Khairul Anhar Harahap mengatakan IWO akan terus berusaha menjadi mitra pemerintah dalam penyampaian berita bermanfaat bagi masyarakat. (Tums)

Berita Lainnya

Index