Renovasi Asrama, PERPEMROHI Medan Apresiasi Pemkab Rohil

Renovasi Asrama, PERPEMROHI Medan Apresiasi Pemkab Rohil

Metroterkini.com - Perhimpunan Pelajar Mahasiswa Rokan Hilir (PERPEMROHI) Medan Sumatera Utara mengapresiasi dan menyampaikan terima kasih kepada Pemerintah Daerah Kabupaten Rokan Hilir atas bantuan renovasi Asrama Mahasiswa di Jalan Denai Gang Family Medan.

Ketua Umum PERPEM-ROHI Medan Kori Fatnawati Syihab menuturkan bahwa Pemkab Rohil merenovasi 2 unit Asrama mahasiswa Rokan Hilir-Medan yg diperuntukkan bagi mahasiswa Rokan Hilir yang tengah melanjutkan studi ditingkat Perguruan Tinggi diantaranya terdiri dari Asrama putra dan putri.

Pemugaran Asrama Mahasiswa tersebut merupakan bantuan dari pemerintah Kabupaten Rokan Hilir yang disalurkan lewat Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Rokan Hilir Riau.

Menurut Kori Fatnawati Syihab program bantuan dari pemerintah ini sangat berguna dan sangat mempermudah beban mahasiswa Rokan Hilir. 

"Peran Pemda dalam menciptakan percepatan pembangunan sangat kita apresiasi betul. Tentunya dengan perbaikan Asrama ini dapat memudahkan beban sebagian mahasiswa Rokan Hilir, untuk tidak mengeluarkan biaya terkait masalah tempat tinggal lagi, untuk itu kami mengucapkan ribuan terimakasih kepada Bapak Bupati Rokan Hilir Suyatno". Ujar Kori kepada awak media, Senin (23/12/2019).

Kori juga berharap kepada seluruh mahasiswa Rokan Hilir-medan agar bisa sama-sama merawat serta menjaga asrama yg baru saja selesai direnovasi tersebut demi kenyamanan bersama. 

" Harapan saya, agar kawan-kawan dapat bersama sama menjaga sekaligus merawat asrama ini, karena ini adalah rumah besar kita selaku mahasiswa Rokan Hilir-medan, untuk menjalin silaturahmi." harapnya.

Sementara itu, Ketua Umum Ikatan Pelajar Mahasiswa Kecamatan Pasir Limau Kapas (IPMP) di Medan, Wandi Irawan, turut bersenang hati atas bantuan renovasi yg diberikan oleh pemkab Rohil tersebut, menurutnya berkat adanya renovasi tersebut seluruh kegiatan mahasiswa Rokan Hilir akan terpusat pada satu tempat. 

"Terimakasih Pak Suyatno selaku Bupati Rokan Hilir yg telah peduli terhadap kami mahasiswa Rokan Hilir-Medan, juga kepada kanda Kori Fatnawati Syihab yg telah berhasil menakhodai PERPEM-ROHI Medan seperti yang kita harapkan, kita sangat terbantu dengan adanya renovasi ini, tentunya bisa memudahkan kita dalam membuat kegiatan," tutup Wandi. [mus]

Berita Lainnya

Index