Tampil Beda, Bupati Rohul Kunker Bawa Senjata Air Softgun

Tampil Beda, Bupati Rohul Kunker Bawa Senjata Air Softgun

Metroterkini.com - Bupati Rokan Hulu (Rohul) H. Sukiman melakukan kunjungan kerja ke desa Sontang Kecamatan Bonai Darussalam dengan agenda apel kesiap siagaan menghadapi musim kemarau tahun 2020 pencegahan Karlahut sekaligus pengukuhan pengurus Palang Merah Indonesia (PMI) Kecamatan Bonai Darussalam yang diselenggarakan di lapangan Kantor Camat Bonai Darussalam, Rabu (6/11/19) siang.

Acara tersebut dihadiri oleh Dandim 0313/Kampar Letkol Inf Aidil Amin, S.Ip, Kapolres Rokan Hulu AKBP Dasmin Ginting, S.I.K., M.Si, Kajari Rohul yang diwakili oleh Kasi Intel Kejari Rohul Ade Kurniawan, SH, unsur Upika Kecamatan Bonai Darussalam, manajemen PT. Daya Bina Bentala (Sinar Mas Group), Kepala Desa Sontang Zulfahrianto, SE  serta masyarakat desa Sontang dan tamu undangan lainnya.

Pada acara tersebut Bupati Rohul H. Sukiman tampak tampil beda dari beberapa kunjungan kerja sebelumnya. Dalam kunjungan kali ini H. Sukiman membawa senjata berupa pistol jenis air softgun yang melekat di pinggang sebelah kanannya.

Kapolres Rokan Hulu AKBP Dasmin Ginting, S.I.K , M.Si saat dihubungi melalui selulernya tidak menjawab perihal senjata yang dipakai Bupati.

Ketua Perbakin Rohul H. Indra Gunawan yang akrab dipanggil Ujang Lurah saat dihubungi melalui selulernya mengaku baru tahu perihal tersebut dan akan melakukan kroscek di lapangan.

" Saya belum dapat informasi perihal senjata yang dibawa Pak Bupati, coba saya kroscek anggota di lapangan dulu ya ", ujar Indra Gunawan.

Indra Gunawan menuturkan bahwa H. Sukiman adalah sebagai penasehat Perbakin Rohul tentunya senjata yang dikuasainya sudah memiliki ijin resmi.

Namun disinggung masalah prosedur anggota Perbakin membawa senjata di tempat umum, Indra Gunawan enggan memberikan komentar. (man)

Berita Lainnya

Index