Usai 35 Anggota DPRD Pelalawan Dilantik Ini Kata Adi Sukemi

Usai 35 Anggota DPRD Pelalawan Dilantik Ini Kata Adi Sukemi

Advertorial - Sebanyak 35 anggota DPRD Pelalawan masa jabatan 2019-2024 resmi dilantik dan diambil sumpah digedung Daerah Laksamana Mangkudiraja, kota Pangkalan Kerinci, Pelalawan, Riau, Senin (27/8/19) .

Hadir pada, rapat paripurna itu bupati Pelalawan HM Harris didampingi wakil bupati Pelalawan Zardewan. Ketua Pengadilan Negeri Pelalawan Nelson Angkat, SH, MH, sekaligus bertindak sebagai pelantikan 35 anggota DPRD Pelalawan.

Sesuai aturan perolehan itu berdasarkan suara terbanyak pada Pemilu lalu, Adi Sukemi ST dari Golkar menjadi Ketua DPRD Sementara dan Syafrizal SE menjadi Wakil Ketua DPRD Pelalawan. Adi Sukemi selaku Ketua DPRD Sementara mentargetkan akan menyelesaikan pembentukan fraksi dan alat kelengkapan dewan pada pekan depan.

Dalam pidatonya, Adi Sukemi mengatakan bahwa sebagaimana diketahui kata dia, telah disaksikan bersama baru saja, dilaksanakan penyerahan palu pimpinan, dari pimpinan DPRD kabupaten Pelalawan masa jabatan tahun 2014-2019 kepada pimpinan sementara DPRD kabupaten Pelalawan tahun 2019-2024, syukur kami kepada Allah, SWT, mudah-mudahan menghantarkan dewan yang terhormat kepada kinerja masa jabatan tahun 2019 sampai dengan 2024.

Kami pimpinan sementara dan seluruh anggota dewan masa jabatan tahun 2019-2024, mengucapkan terima kasih kepada rekan-rekan kami seperjuangan, anggota dewan masa jabatan tahun 2019-2024 atas segala pengabdiannya, selama ini yang telah menyelesaikan tugas-tugas fungsi pembentukan Perda, fungsi anggaran dan fungsi pengawasan dalam penyelenggaraan pemerintahan kabupaten Pelalawan sehingga dalam melaksanakan amanah tersebut mengantarkan iklim yang kondusif membangun hubungan yang harmonis antara pihak eksekutif dan legislatif, serta aspiratif dalam mendukung keinginan masyarakat dalam membangun kabupaten Pelalawan.

"Kami akan meneruskan tugas-tugas dewan yang lama dan yang masih tertunda, meskipun sebagian rekan-rekan tidak duduk lagi bersama, namun kami tetap mengharapkan sumbangsi, buah pikiran dalam memajukan kabupaten Pelalawan yang kita cintai ini," katanya.

Ucapan terima kasih juga kami sampaikan kepada dewan yang terhormat yang telah memberikan kepercayaan kepada kami berdua untuk memimpin rapat paripurna hari ini hingga selesai, merupakan suatu kehormatan bagi kami untuk menjadi pemimpin sementara DPRD Pelalawan.

"Kami yakin dan percaya kepada anggota dewan yang baru dilantik akan bekerja dengan tulus dan ikhlas serta bijak dalam menyikapi aspirasi masyarakat yang agamis dan beradat. Kepada anggota dewan yang baru diresmikan untuk selalu dapat bekerjasama, salin bahu membahu antara satu dengan lainnya, dalam membangun kabupaten Pelalawan yang kita cintai," lanjutnya.

Bak kata pepatah, kata Adi Sukemi, bersatu kita tegu bercerai kita runtuh, demikian pula pihak eksekutif dan tokoh masyarakat khususnya kepada anggotanya, kepada anggota dewan kami sampaikan apabila kami dalam melaksanakan tugas tersebut salah langkah dan tersandung kata mohon kiranya, kita saling mengingatkan untuk kebaikan.

Usai dilakukan pelantikan dan rapat paripurna perdana, digelar acara pemberian ucapan selamat. Satu persatu para tamu undangan memberikan ucapan selamat kepada 35 anggota DPRD Pel‎alawan.

Adi Sukemi ST dari Fraksi Golkar kini resmi menjadi ketua sementara Ketua DPRD Pelalawan. Sedangkan Syafrizal SE duduk sebagai Wakil Ketua DPRD Pelalawan dari Fraksi PDIP.

"Ada partai yang masih menunggu kelengkapan dari DPP, tinggal satu dua partai lagi. Minggu ini selesai dan minggu depan sudah diparipurnakan," ungkapnya.

Satu persatu nama-nama anggota DPRD Pelalawan dipanggil Sekretaris Dewan (Sekwan) Tengku Ridwan Mustafa. Pelantikan dan pengambilan sumpah anggota dewan untuk lima tahun kedepan dilakukan ketua Pengadilan Negeri (PN) Pelalawan, Nelson Angkat, SH, MH.

Usai pengambilan sumpah janji, dilakukan penanda tanganan berita acara dan dilanjutkan dengan penyematan pin dan penyerahan SK pelantikan.

Seterusnya, rangkaian kegiatan dilanjutkan dengan keputusan penetapan pimpinan sementara DPRD Pelalawan masa jabatan 2019-2024 dari H. Nasarudin, SH, MH didampingi Supryanto dan Indra Kampe kepada pimpinan sementara Adi Sukemi dan wakil ketua Syafrizal.

Usai pelantikan dan pengambilan sumpah digelar rapat paripurna perdana. Rapat paripurna dengan agenda pengucapan sumpah dan janji anggota DPRD Kabupaten Pelalawan masa jabatan 2019-2024. Rapat paripurna ini, dipimpin ketua sementara Adi Sukemi didampingi wakil ketua Syafrizal.[ajo]

Berita Lainnya

Index