Wagubri Ajak Warga Riau Kembali Akur Setelah Pemilu

Wagubri Ajak Warga Riau Kembali Akur Setelah Pemilu

Metroterkini.com - Wakil Gubernur (Wagub) Riau Edy Natar Nasution meminta kepada seluruh masyarakat Riau untuk tetap bersatu dan menjauhkan perbedaan pendapat yang ada.

Hal itu ditegaskan Wagub Riau usai bertindak sebagai inspektur upacara peringatan Hari Kebangkitan Nasional ke-111 tahun 2019 yang mengusung tema "Bangkit untuk Bersatu", di halaman kantor Gubernur Riau, Senin (20/5/2019). 

Dia mengatakan, Riau baru saja melaksanakan pemilihan Pemilu 2019. "Kalau selama ini ada perbedaan pendapat, itu lazim. Karena perbedaan dalam sebuah negera demokrasi hal itu sah-sah saja," katanya.

Mantan Komandan Korem 031 Wirabima ini mengajak agar masyarakat dapat bersatu lagi dan tinggalkan perbedaan yang ada saat pesta demokrasi berlangsung. 

"Sebagai warga negera yang baik mari kita bersatu lagi. Pemerintah tentu mengimbau mari tinggalkan perbedaan itu, sehingga kedepan kita bisa membuat Riau semakin baik lagi," pungkasnya. [din]

Berita Lainnya

Index