Google dan Apple Bantu USD 2 Juta untuk Palu dan Donggala

Google dan Apple Bantu USD 2 Juta untuk Palu dan Donggala

Metroterkini.com - Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM), Thomas Lembong, mengakui telah menerima banyak tawaran bantuan dari internasional untuk korban gempa dan tsunami yang terjadi Kabupaten Palu dan Donggala, Sulawesi Tengah. Bahkan, beberapa perusahaan ternama seperti Google dan Apple sudah bersedia menggelontorkan dana bantuannya masing-masing USD 1 juta atau setara Rp 15 miliar.

"Kami juga sangat tergugah dan bersyukur atas jumlah tawaran bantuan yang luar biasa yang masuk dari berbagai negara seluruh dunia dan perusahaan-perusahaan terkemuka seperti Google menyumbang USD 1 juta dan Apple USD 1 juta," kata Thomas, di Kantornya, Jakarta, Rabu (3/10).

Lembong mengungkapkan, selain dua perusahaan ternama tersebut, masih ada lagi tawaran masuk dari berbagai negara serta perusahaan ternama lainnya. Meski begitu, dirinya belum berani untuk berbicara mengenai jumlah besaran yang ditawarkannya.

"Masih banyak lagi perusahaan yang juga sampaikan akan membantu dengan uang maupun lainnya. Tapi saya belum mau mengumumkan karena saya belum sempat minta izin kepada donatur tersebut untuk mempublikasikan dan identitas daripada jumlah bantuan dari masing-masing," jelasnya.

Diketahui, sebelumnya Presiden Joko Widodo (Jokowi) telah membuka pintu bantuan internasional untuk korban gempa Palu dan Donggala, Sulawesi Tengah. Nantinya, bantuan tersebut akan dikoordinasikan oleh Menko Polhukam Wirabto.

"Presiden telah menyampaikan ke Bu Menlu untuk membuka bantuan dari negara lian untuk mengatasi gempa di Donggala, Palu sesuai kebutuhan," kata Juru Bicara Presiden Johan Budi.[mer]

Berita Lainnya

Index