Metroterkini.com - Sempena bulan suci Ramdhan yang penuh berkah, Ikatan Wanita Pengusaha Indonesia (IWAPI) Kota Pekanbaru memanfaat waktu dengan berbagi sembako untuk masyarakat Kota Pekanbaru Riau.
Acara Sabtu (09/06/18) Siang, yang dihadiri langsung Ketua DPD IWAPI Riau, Irma Hafida Rachman, Ketua DPD Pekanbaru, Hj Maryenik Yanda Serta seluruh pengurus dan tokoh masyarakat yang ada di kota Pekanbaru.
Hj.Irma Hafida Rachman, mengatakan yang yang dilakukan hari ini untuk meringankan beban masyarakat kususnya kaum dhuafa. "Kita ingin berbagi kebahagian dengan mereka".
Sementara Ketua IWAPI Kota Pekanbaru Maryenik Yanda, mengaku pengurus DPC IWAPI Pekanbaru baru kali ini melaksanakan pembagian Imfaq, sadaqah serta sembako kepada masyarakat yang kurang mampu. "Kami koordinir sekian rupa. Acara berbagi ini bersumber dari zakat, imfaq yang kita kumpulkan dari pengurus IWAPI".
IWAPI menyediakan sebanyak 153 paket sembako sehingga masyarakat yang barangkali kurang mampu ikut menikmati kebahagiaan.
Sementara itu salah seorang warga, Yanti menyampaikan terima kasih banyak kepada pengurus IWAPI Pekanbaru yang sudah memberikan bantuan berupa sembako. [chan]