AS Klaim Jet Tempur Rusia Lakukan Pencegatan

AS Klaim Jet Tempur Rusia Lakukan Pencegatan

Metroterkini.com - Sebuah jet tempur Rusia Su-30 melakukan intersep "tidak aman" terhadap pesawat Amerika Serikat P-8A pada hari Sabtu 25 November di Laut Hitam. Hal tersebut diungkapkan oleh Pentagon.

"Pesawat AS beroperasi di wilayah udara internasional dan tidak melakukan apa pun untuk memancing perilaku Rusia," ujar Letnan Kolonel Michelle Baldanza, Juru Bicara Pentagon seperti dikutip dari CNN pada Selasa (28/11/2017).

Menurut Baldanza, tindakan jet Rusia tersebut dianggap tidak aman karena intersep burung besi itu memicu P-8A "berguling" 15 derajat dan mengalami turbulensi keras. Ia menambahkan, jet tempur Rusia itu mendekat sekitar 50 kaki dari pesawat AS.

Seorang pejabat Angkatan Laut AS menjelaskan bahwa pencegatan itu berlangsung sekitar 24 menit. "Tindakan yang tidak aman tersebut berpotensi menimbulkan bahaya serius dan cedera pada seluruh awak pesawat," terang Baldanza.

Insiden intersep ini merupakan yang kesekian kalinya antar pesawat AS-Rusia. Yang terakhir terjadi pada Juni lalu, ketika itu jet Rusia, Su-27 terbang dalam jarak lima kaki dari pesawat AU AS RC-135 di atas Laut Baltik.

"Persinggungan" yang terjadi di Laut Hitam juga bukan kali pertama, mengingat itu merupakan wilayah di mana Rusia, AS dan NATO beroperasi di kawasan yang cukup dekat. Terlebih, sejak Rusia meningkatkan kehadiran militernya pasca-aneksasi Crimea tahun 2014. [***]
 

Berita Lainnya

Index