Metroterkini.com - Sebuah pesawat angkatan laut Amerika Serikat yang mengangkut 11 awak dan penumpang jatuh di lepas pantai perairan Jepang sebelah tenggara Okinawa pada Rabu (22/11) sore waktu setempat.
Angkatan Laut melaporkan pesawat Greyhound C-2 jatuh sektiar pukul 14.45 waktu setempat saat hendak terbang mendekati kapal induk USS Ronald Reagan yang tengah beroperasi di Laut Filipina.
Dilansir CNNIndonesia, Pesawat yang telah beroperasi selama lebih dari lima dekade dan biasanya dikerahkan untuk mengangkut personel,dokumen, dan barang dari darat menuju kapal-kapal militer yang tengah berlayar di tengah samudra.
Hingga kini penyebab jatuhnya pesawat itu belum jelas. Daftar identitas para penumpang dan kru pesawat pun belum diungkap ke publik.
Armada Ketujuh Angkatan Laut AS di Samudera Hindia dan bagian barat Samudra Pasifik mengatakan operasi pencarian dan penyelamatan pun sudah dikerahkan untuk menyelamatkan awak pesawat naas yang jatuh tersebut. Tak ada laporan mengenai korban jiwa dalam insiden tersebut.
"Pemulihan para kru dan penumpang pesawat tengah berjalan dan kondisi mereka akan dievaluasi oleh staf medis USS Ronald Reegan," bunyi pernyataan Angkatan Laut AS sebagaimana dikutip The Independent.
Armada Ketujuh Angkatan Laut AS pernah mengalami dua kecelakan fatal dalam setahun terakhir hingga menewaskan 17 pelaut. Pertama, pada Agustus lalu saat kapal USS John S.
McCain bertabrakan dengan kapal tanker minyak di dekat perairan Singapura yang menewaskan 10 orang.
Kedua yakni insiden kapal perang USS Fitzgerald yang bertabrakan dengan kapal kontainer pada Juni lalu hingga menewaskan tujuh personel angkatan laut.
Kedua kecelakaan itu pun menyebabkan delapan perwira tinggi angkatan laut termasuk komandan tertinggi Armada Ketujuh Angkatan Laut Amerika Serikat dipindahkan dari jabatannya. [*]