Ninik Mamak Siabu Minta Bupati Perjuangkan Masyarakat

Ninik Mamak Siabu Minta Bupati Perjuangkan Masyarakat

Metroterkini.com - Pemerintah daerah kabupaten Kampar dapat kunjungan dari tokoh adat Kampar bergelar Datuk Besar desa Siabu, Datuok Mainar yang didampingin jajaran perangkat desa, Kamis (9/11/2917) di ruang rapat lantai II Sekda Kampar Riau.

Kehadiran Datuok M Mainar yang didampingin kepala desa Siabu Heri Firdaus, Sekdes Desa Siabu Nurbaini dan juga Datuk Majo Besar Datuok Majo Lelo, Datuk Rajo Melayu, Datuk Bandaro Itam, tokoh masyarakat, tokoh agama, Ketua BPD dan seluruh kepala dusun dan Ketua RT/RW Se Desa siabu.

Kedatangan mereka meminta kepada pemerintah daerah Kabupaten Kampar dibawah kepemimpinan bupati Kampar Azis Zainal, kiranya mampu memperjuangkan hak-haknya anak kemonakan masyarakat desa siabu. Mereka juga menilai selama ini perusahaan PT Ciliandra Perkasa tidak pernah mempertimbangkan mereka selaku masyarakat yang berada di lingkungan perusahaan raksasa tersebut. 

Dalam pertemuan itu, Sekda Kampar Drs.Yusri menyampaikan perlu kearipan dalam memperjuangkan hak-hak masyarakat dan jangan sampai menjadi keributan.

"Perlu diketahui yang mana lahan yang ada di Kabupaten Kampar sudah 92 persen sudah menjadi perkebunan," ungkapnya.

Ia juga berharap dalam menjelesaikan permasalahan jangan membawa orang yang tidak jelas, atau yang bukan masyarakat setempat. "Jangan sampai negeri ini bilang tak bertuan, yang mana hak perusahaan itu tetap perusahaan, perjuangkan yang benar," ungkap Sekda. 

Ia juga menyinggung aksi masyarakat kemarin yang sempat melakuka aksi. Pihaknya masih simpang siur, karena yang pernah demo waktu itu siapa dan masyarakat darimana?[ali]
 

Berita Lainnya

Index