Metroterkini.com - Seiring dengan mulai maraknya aksi begal di tempat sepi, Bhabinkamtibmas Polsek Garawangi Polres Kuningan Brigadir Sendi Laras menghimbau warga Desa Sukaimut untuk tidak beraktifitas di tempat sepi terutama untuk kaula muda, Selasa (03/10/2017).
"Tempat yang sepi di jadikan tempat eksekusi untuk pelaku pidana begal, untuk meminimalisir di harapkan kepada warga Desa Sukaimut untuk tidak berakrifitas di tempat-tempat tersebut khususnya di malam hari,"ujar Brigadir Sendi Laras.
Dengan hadirnya anggota kepolisian dalam memberikan himbauan kamtibmas, di harapkan tindakan kriminalitas dapat di tekan dan warga semakin waspada sesuai harapan Kapolsek Garawangi Iptu Sunaryo. [sjah]