Ternyata Mobdin RSUD Bengkalis Masih Terlantar

Ternyata Mobdin RSUD Bengkalis Masih Terlantar

Metroterkini.com - Mobil Dinas (Mobdni) RSUD Bengkalis yang beberapa waktu diterlantarkan karena kecelakaan, ternyata sampai saat ini masih terus terlantar. Nasib mobil dinas jenis Cevrolet Estate no pol BM 1071 DP yang diterlantarkan beberapa waktu kondisinya masih sama seperti saat kejadian beberapa waktu lalu. 

Mobdin yang dibeli dari uang rakyat tersebut tidak pernah dibawa ke Pekanbaru untuk dilakukan perbaikan, malahan mobdin  yang sudah dicoret dengan tulisan "dijual" tersebut saat ini dititipkan disalah satu rumah warga di Sungai Pakning dan dibiarkan terkena panas dan hujan, walaupun ditutup dengan selimut mobil.

"Kita sangat menyayangkan terhadap mobdin tersebut yang dibiarkan begitu saja dan untuk mengelabui dititipkan disalah satu rumah warga di Jalan Kelapa Desa Sejangat KEcamatan Bukit Batu, bahkan terkesan pembiaran dan setiap hari terkena panas dan hujan ," ujar salah seorang warga Desa Pakning Asal, Suwitno Pranolo, Kamis (02/02/2017).

Suwitno meminta kepada Bupati untuk segera menindak tegas kepada pihak yang dinilai dengan sengaja tidak memilki tanggung jawab untuk menjaga mobdin tersebut, sementara sebelumnya Bupati sudah menginstruksikan sebelumnya agar mobdin tersebut di bawa untuk dilakukan perbaikan.

"Kesannya saya nilai bahwa instruksi dari Bupati tidak indahkan," kata Suwitno. [rdi]

Berita Lainnya

Index