ISIS Ledakan Bom di Baghdad 8 Orang Tewas

ISIS Ledakan Bom di Baghdad 8 Orang Tewas

Metroterkini.com - Ledakan bom mengguncang kembali Baghdad, Irak. Pada Minggu malam, rangkaian ledakan terjadi selama tiga hari berturut-turut, menewaskan delapan orang dan melukai 25 orang lainnya.

Serangan terakhir menewaskan satu orang dan melukai lima lainnya. 

Sebelumnya, ISIS mengklaim serangan yang menewaskan enam orang, menurut kantor berita kelompok jihadis itu, Amaq. Klaim ISIS itu tidak bisa diverifikasi secara independen.

Serangan yang diklaim ISIS dilakukan oleh seorang militan dengan rompi bunuh diri di wilayah Iskan, barat Baghdad. Bom meledak ketika sekelompok jemaah Syiah sedang mempersiapkan sebuah tenda menyambut Bulan Muharram, menurut seorang polisi Irak dilansir CNN.

ISIS mengklaim serangan itu untuk menargetkan warga Syiah.

Dalam serangan lain, satu orang tewas dan dua lainnya terluka ketika bom meledak di sebuah bom di pusat Baghdad.

Irak terus didera serangan bom bunuh diri, banyak di antaranya yang diklaim ISIS. Sementara itu, kelompok militan itu sebenarnya terdesak karena banyak wilayah kekuasaannya yang sudah direbut kembali oleh Irak, seperti Ramadi dan Fallujah.

Saat ini, tentara Irak sedang mempersiapkan diri untuk melancarkan operasi perebutan Mosul, kota terbesar kedua di Irak yang terletak di utara. [**]

Berita Lainnya

Index