Bayi Lahir di Rumah Sakit Ini Langsung Dapat Akte Gratis

Bayi Lahir di Rumah Sakit Ini Langsung Dapat Akte Gratis

Metroterkini.com - Pelayanan diberbagai sektor untuk kepentingan masyarakat terus ditingkatkan oleh Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru dibawah kepemimpinan DR H Firdaus MT.

Kini sedang berlangsung program penerbitan akte kelahiran gratis yang dilaksanakan oleh Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil) Kota Pekanbaru.

Kadisdukcapil Kota Pekanbaru, Baharuddin mengatakan program ini sudah berlangsung sejak 2015 lalu dengan respon masyarakat yang sangat positif.

"Untuk program ini kita bekerja sama dengan sejumlah rumah sakit, di antaranya rumah sakit Andini dan Petala Bumi," ujat Baharuddin.

Kerjasama ini diperkuat dengan naskah perjanjian yang sudah ditandatangani kedua belah pihak beberapa waktu lalu.

"Setiap bayi yang lahir di rumah sakit yang menjadi mitra kerjasama kita, maka secara otomatis dokumen yang didapatnya, termasuk akte kelahiran yang kita terbitkan gratis," ujarnya.

Kedepan kerjasama serupa akan berlanjut ke rumah sakit lainnya. "Ini adalah program Pak Walikota yang kita jalankan dengan melibatkan rumah sakit," ujarnya.

Disebutkan juga, lewat program ini maka para orangtua yang melahirkan di rumah-rumah sakit yang dimaksud, tidak perlu repot-repot lagi harus mengurus akte kelahiran anaknya.

"Jadi begitu keluar dari rumah sakit, akte kelahirannya sudah langsung siap, karena sudah langsung diurus oleh pihak rumah sakit," bebernya. [**rt]

Berita Lainnya

Index