Metroterkini.com - Penyerang Juventus, Paulo Dybala, mengklaim Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi beruntung bermain di La Liga. Dybala yakin jika keduanya tampil di Serie A Italia, maka Ronaldo dan Messi tidak akan mampu mencetak banyak gol.
Dybala sukses menciptakan 16 gol di Serie A dan membawa Juventus merebut Scudetto untuk kali kelima beruntun. Keberhasilan membawa Juventus juara juga membuat penyerang asal Argentina itu dirumorkan sedang menjadi bidikan dua raksasa Spanyol: Real Madrid dan Barcelona.
Berbicara kepada Tuttosport, Dybala menganggap Serie A liga yang lebih sulit dibanding La Liga Spanyol. Mantan penyerang Palermo itu mengatakan Serie A merepotkan bagi pemain lini depan karena kuatnya pertahanan para tim.
"Di Italia lebih senang bertahan dan itulah tipe sepak bola di sini. Klub-klub kecil tidak bermain liar dan kurang hati-hati seperti di Spanyol, meski Atletico Madrid mengubah mentalitas tersebut," ujar Dybala seperti dilansir Marca.
Top skorer Serie A sejauh ini adalah Gonzalo Higuain yang sudah mencetak 30 gol untuk Napoli. Dybala yakin Ronaldo dan Messi tidak akan mampu mencetak gol lebih banyak daripada Higuain jika bermain di Italia.
"Messi dan Ronaldo tidak akan bisa mencetak 80-90 gol jika tampil di Italia, mungkin 30 gol seperti Higuain, tapi tidak 80 gol," ujar Dybala.
Terkait rumor hengkang ke Barcelona atau Real Madrid, Dybala mengaku ingin bertahan lebih lama di Juventus. Dybala ingin menjadi legenda Juventus seperti Gianluigi Buffon atau Alessandro Del Piero.
"Cerita mereka menginspirasi saya: 20 tahun mengenakan kostum yang sama akan menjadikan Anda legenda. Saya tidak tahu apakah saya akan bisa menjadi seperti Messi, tapi target saya adalah memenangi Ballon d'Or," ujar Dybala. [**cnn]